Bupati Tuban Resmikan Makam Sunan Bonang sebagai Wisata Religi Tangguh
Berita Baru, Tuban – Bupati Tuban bersama Forkopimka dan OPD Melaksanakan monev adaptasi kebiasaan baru usaha bidang pariwisata di pantai kelapa panyuran, stadion Bumi Wali, Tuban sport Center dan makan Sunan Bonang.
Pada kesempatan ini Bupati Tuban, Fathul Huda, meresmikan Makam Sunan Bonang sebagai wisata religi tangguh, kendati demikian, tetap ada aturan yang harus ditaati, guna mencegah penyebaran Coronavirus.
“Sudah dibuka untuk wisata Sunan Bonang, begitupun wisata religi lainnya,” Kata Bupati usai pemotongan pita tanda pembukaan Makam Sunan Bonang, Senin (27/07).
Peziarah yang memasuki area makam Sunan Bonang dibatasi untuk menghindari penumpukan orang di masa pandemi Coronavirus.
Peziarah yang masuk di komplek makam Sunan Bonang diatur sedemikian, harus ditata tempat duduknya, termasuk menerapkan protokol kesehatan, menggunakan masker, sebelum masuk makam cuci tangan, dan lain-lain.
“Maksimal yang ziarah di dalam 60 orang, jadi harus gantian ada yang nunggu di luar,” pungkas Bupati.
Sementara itu, Kordinator Keamanan Yayasan Mabarrat Sunan Bonang, Ikwan Hadi menyatakan, “saat pandemi ini pengunjung atau peziarah hanya dibatasi 60 orang.’
“Rincianya, dari sisi barat 15 orang, sisi timur 15 orang, sisi selatan 15 orang, dan sisi utara 15 orang,’ pungkasnya.
Dibukanya kembali sektor wisata dan kegiatan yang bersipat keramaian setelah Bupati Tuban mengeluarkan surat edaran tertanggal 20 Juli 2020 perihal adaptasi kebiasaan baru (new norma). (Wan)