Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

medan.tribunnews

Asta dan Yuno dalam Anime Black Clover, Siapakah yang Terkuat?



Berita Baru, Anime – Asta dan Yuno adalah dua karakter utama dalam anime Black Clover yang ditampilkan sejak episode pertama. Keduanya sama-sama terlantar di panti asuhan sejak bayi, dan tumbuh bersama di dalam gereja. Namun dua tokoh ini memiliki karakter yang saling berlawanan satu sama lain. Asta terlahir sebagai anak yang ceria, sebaliknya Yuno terlahir sebagai anak yang lebih pendiam. Saat mereka tumbuh hingga remaja, Yuno perlahan bisa menguasai banyak ilmu sihir. Sebaliknya, Asta tidak memiliki ilmu sihir sama sekali namun Ia mengimbanginya dengan kerja keras.

Saat usia mereka sama-sama 15 tahun, Yuno mendapatkan grimoire semanggi duan empat, salah satu simbol penyihir yang sangat langka. Sedangkan Asta, tidak mendapatkanya sama sekali. Namun kemudian saat Yuno berada dalam kondisi berbahaya karena diserang musuh, Asta menolongnya dengan sekuat tenaga meski Ia tidak memiliki ilmu sihir sama sekali. Ketangguhannya membuat Asta tiba-tiba mendapatka keajaiban dengan mendapatkan grimoire lima daun semanggi. Sejak saat itu, Asta memiliki kemampuan langka yakni membatalkan sihir.

Asta dan Yuno dalam Anime Black Clover, Siapakah yang Terkuat?
Sumber: pixels

Asta dan Yuno terus membuktikan kehebatan mereka terlebih ketika keduanya sama-sama diterima sebagai pasukan ksatria sihir. Yuno direkrut oleh semua pasukan Ksatria Sihir, dan Yuno memilih pasukan terkuat yakni Pasukan Fajar Emas. Sedangkan Asta hanya direkrut oleh pasukan Benteng Hitam, pasukan terlemah. Namun hal ini tidak menjadikan hambatan bagi Asta untuk terus memperkuat diri dan membuktikan kemampuannya.

Asta dan Yuno merupakan saudara satu panti, teman sepantaran namun sekaligus rival yang sama kuatnya. Keduanya sama-sama ingin menjadi kaisar sihir di Kerajaan Semanggi. Sejak kecilpun mereka selalu bertama saling melindungi satu sama lain. Keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan yang saling melengkapi. Jika keduanya melawan musuh secara bersama-sama, mereka akan dengan mudah memenangkannya. Namun apa yang terjadi jika keduanya bertarung satu sama lain?

Asta dan Yuno dalam Anime Black Clover, Siapakah yang Terkuat?
Sumber: idntimes

Asta yang terlahir tanpa kekuatan sihir, enggan kalah dan selalu berlatih dan melakukan apapun untuk memperkuat ketahanan fisiknya. Karena itu saat ia mendapatkan pedang girimore yang sangat berat, Ia bisa menggunakannya tanpa masalah. Bahkan Kaisar sihir pun tidak bisa menggunakan pedang Asta karena saking beratnya. Kekuatan Asta semakin bertambah saat ratu sihir meningkatkan kekuatan lengan Asta menggunakan sihir darah saat dia disihir oleh Vetto.

Sedangkan Yuno, sejak kecil Ia telah bisa menggunakan kekuatan sihir sehingga Ia selalu mengandalkan kekuatan sihir untuk melakukan banyak hal dibandingkan dengan kekuatan fisik. Ketika bertarung menghadapi musuh dan menggunakan kekuatan sihir, sihir yang mereka gunakan pun perlahan akan melemah. Namun Asta yang selalu giat dalam berlatih fisik, tidak memiliki kelemahan tersebut. Karena itu energi Asta seolah tak ada habisnya dan bisa bertarung terus menerus.

Semua orang yang memiliki mana, bisa merasakan jika Asta tidak memiliki mana sama sekali. Dan karena itu mereka tidak bisa merasakan kehadiran Asta. Tetapi sebaliknya, Asta bisa mengetahui keberadaan mana orang lain dan karena itu Ia bisa membuat serangan mendadak yang mengejutkan.

Asta dan Yuno dalam Anime Black Clover, Siapakah yang Terkuat?
Sumber: duniaku.idntimes

Tetapi Yuno, yang sebenarnya memiliki darah kerajaan, memiliki cadangan mana yang besar. Atribut angin yang Ia miliki sangat berguna dalam pertempuran. Selain itu, penyihir angin juga dikenal memiliki indra yang tajam dan karena itu Yuno memiliki kemampuan dalam menyerang musuh dalam jarak dekat ataupun jauh. Tak hanya itu, Yuno juga bisa merapal dua mantra dalam sekali waktu, serta memiliki roh angin yang bisa membantunya memenangkan pertempuran.

Asta dan Yuno sama-sama kuat, dan karena itu jika keduanya bertarung satu lawan satu mungkin keduanya akan imbang. Tidak ada yang kalah ataupun menang. Mungkin memang mereka ditakdirkan untuk bersatu dan saling melengkapi.