Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

MWC NU Dukun Kembangkan Kreativitas dan Terobosan Baru Dibidang Kewirausahaan

MWC NU Dukun Kembangkan Kreativitas dan Terobosan Baru Dibidang Kewirausahaan



Berita Baru, Gresik – Badan usaha milik Majelis Wakil Cabang Nahdhatul Ulama (MWC NU) Kecamatan Dukun, Gresik menggelar pelatihan kewirausahaan berupa teknik pembuatan roti. Kegiatan bertempat di Desa Tebuwung, Kecamatan Dukun, Gresik.

Kegiatan yang diikuti oleh seluruh pengurus dan karyawan NUMANI Bakery tersebut bertujuan untuk menciptakan kreativitas dan terobosan baru kepada konsumen, serta mengembangkan pemasaran produk.

Koordinator Pelatihan, Nourah Royyani mengatakan, selama ini produk roti NUMANI Bakery sudah berjalan. Namun perlu ada pengembangan.

“Alhamdulillah Produksi Roti Numani Bakery orderan tidak pernah berhenti setiap hari pasti ada yang pesan. Walaupun ditengah pandemi covid-19, dan saat ini kita menggelar pelatihan untuk pengembangan kreatifitas dan terobosan agar lebih berkembang,” ujarnya kepada Beritabaru.co, Minggu (20/6).

Lebih lanjut, Royyani mengungkapkan, dalam pelatihan, peserta dilatih oleh instruktur yang sudah sangat profesional serta berpengalaman.

“Dalam pelatihan, kami mendatangkan Instruktur Ahmad Hery Andri Ahli Pembuat produk Roti Dari Lamongan jelas,” jelas Royyani yang juga ketua PAC Fatayat Dukun.

Saat menyampaikan materi, Hery Andri memaparkan, pada dasarnya pembuatan produk dengan terobosan baru ini haruslah telaten, kemauan tinggi dan terus mencoba dengan memperkaya literasi baik di majalah dan media masa.

“Intinya mencoba dan praktek, produksi dan usaha ekonomi sangatlah penting dalam rangka memberikan pelayanan dan kepuasan kepada Konsumen. Perusahaan yang selalu Kreatif dan inovatif akan diminati konsumen.” Sambungnya,” jelasnya.