“Yuni” Wakili Indonesia di Ajang Oscar 2022, Siap Tayang di Bioskop Bulan Desember
Berita Baru, Entertainmet – Film “Yuni” resmi terpilih menjadi wakil Indonesia dalam ajang bergengsi Academy Awards ke-94 yang akan diadakan pada 27 Maret 2022. Film karya sutradara Kamila Andini ini dipilih oleh Komite Seleksi Oscar Indonesia 2021 karena sudah mendapatkan penghargaan di tingkat internasional dan dianggap memiliki teknik penyutradaraan dan sinematografi yang apik.
Selain itu, film ini juga dibekali dengan cerita dan penokohan yang kuat, mengangkat isu yang penting pula. Dikisahkan, Yuni adalah seorang pelajar SMA yang pintar. Ia ingin melanjutkan sekolahnya ke bangku kuliah, namun keluarga menyuruhnya mempersiapkan diri untuk nikah.
Tapi gadis ini tak ingin terburu-buru menikah. Ia menolak lamaran pria pertama dan kedua. Ketika pria ketiga datang dan ia hendak menolaknya, gosip tak sedap mulai terdengar. Yuni diingatkan bahwa jika seorang perempuan menolak lamaran sebanyak 3 kali, ia tidak akan menikah selamanya. Mana yang Yuni pilih?
Yuni tayang di Bioskop
Sebelum ini, film tersebut telah meraih penghargaan di Toronto International Film Festival (TIFF) ke-46 untuk kategori Platform. Film yang diproduseri oleh Ifa Isfansyah ini juga diputar secara perdana dalam ajang tersebut bersama tujuh film lainnya selama 9 hingga 18 September lalu.
Tentunya kamu juga penasaran kan seperti apa sebenarnya film yang bakal mewakili Indonesia di Oscar ini? Tenang, kamu bisa menyaksikannya di bioskop pada 9 Desember mendatang. Simak trailer-nya di sini!