Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

TikTok Pertimbangkan untuk Luncurkan Fitur Obrolan Grup
Fitur Obrolan Grup TikTok/Doc. Reuters

TikTok Pertimbangkan untuk Luncurkan Fitur Obrolan Grup



Berita Baru, Inovasi – Platform berbagi video TikTok dikabarkan tengah mempertimbangkan peluncuran fitur perpesanan atau obrolan grup tahun ini. Kabar tersebut disampaikan oleh orang-orang yang dipercaya mengetahui tentang rencana tersebut.

Dilansir dari Reuters, salah satu sumber mengatakan perusahaan China ByteDance yang merupakan pengembang TikTok merencanakan pemasukan perpesanan grup dalam bagian dari pengembangan TikTok selanjutnya untuk menjadi lebih dari “aplikasi interaksi sosial”.

Bahkan kabarnya fitur tersebut telah menjadi bagian dari TikTok versi Cina, Douyin, sejak 2019.

Fungsi obrolan grup akan membantu TikTok mempertahankan pengguna di aplikasi lebih lama. Sebelumnya TikTok juga telah memperluas penawaran streaming langsung dan e-niaga serta obrolan grup akan memungkinkan influencer untuk lebih mudah terhubung dengan penggemar.

“ByteDance mengadakan diskusi internal tahun lalu tentang memperkenalkan fitur obrolan grup tetapi menunda banyak pembaruan setelah aplikasi mendapat kecaman dari administrasi Trump dan dilarang di India,” kata sumber kedua, dikutip Berita Baru, Rabu (17/3/21).

“Saat ini sedang dievaluasi (tentang) kapan dan di mana obrolan grup itu akan diluncurkan di TikTok,” lanjutnya.

Sebelumnya pemerintahan Trump sempat berpendapat bahwa TikTok menimbulkan masalah keamanan nasional karena data pribadi pengguna AS dapat diperoleh oleh pemerintah China. TikTok, yang memiliki lebih dari 100 juta pengguna di Amerika Serikat, membantah tuduhan tersebut.

Akan tetapi pemerintahan baru AS tidak mengambil “langkah proaktif” baru terkait dengan rencana administrasi Trump untuk operasi TikTok di Amerika yang akan diakuisisi oleh investor AS.