INTERNASIONAL E-SPORT ENTERTAINMENT OLAHRAGA
Uji E-skill, Seorang Nenek di Taiwan Ikuti Turnamen Esports League of Legends
Berita Baru, Internasional – Setahun yang lalu, seorang nenek bernama Chiang Yi-Shu yang berusia 65 tahun tidak tahu apa-apa tentang komputer. Sekarang, dia adalah pemain League of Legends yang baru saja bertarung di turnamen esports pertamanya.
Chiang adalah salah satu pemain di tim Hungkuang Evergreen Gaming, yang didirikan musim panas ini. Tim yang anggotanya berusia antara 62 hingga 69 tahun ini didirikan oleh Huang Jianji, direktur departemen pengembangan dan penerapan game multimedia Universitas Hungkuang.
“Terus terang, saya hanya tahu sedikit tentang komputer. Saya tidak pernah berpikir untuk mempelajarinya, karena saya lebih suka interaksi dengan orang,” kata Chiang sebagaimana dilansir dari ABC News.
“Tapi ketika saya mulai bermain, saya menemukan bahwa itu bagus untuk otak. Dan terutama penggunaan tangan, Anda harus memiliki ketangkasan.”
Chiang telah berlatih di rumah dan di universitas ketika dia punya waktu. Dia bermain sekitar lima jam setiap minggu, menurut pelatihnya, Ego Hsu.
Meskipun dia tinggal di New Taipei City, dia pergi ke universitas di Taichung, satu jam perjalanan dengan kereta api berkecepatan tinggi, untuk kelas pelatihan setiap minggu sebagai persiapan kompetisi yang ia ikuti beberapa waktu lalu.
Ada satu perbedaan dalam pendekatan permainan. Dengan anggota tim yang sudah lanjut usia, Hsu mengatakan fokusnya kurang pada pembunuhan, yang merupakan tujuan utama dalam game turnamen pertempuran seperti League of Legends.
“Jadi, ketika mereka bermain game, saya akan membuat mereka menikmatinya daripada membunuh karakter mereka sepanjang waktu. Saya pikir membunuh karakter sepanjang waktu akan menyebabkan mereka depresi. Jika karakter mereka terbunuh dengan cepat, saya akan menyalahkan diri saya sendiri karena akan menjadi kesalahan saya jika tidak mengajari mereka dengan baik, ”tambahnya.
Meskipun tim kalah dalam turnamen itu, bagi Chiang dan rekan-rekan setimnya, bermain game saja sudah merupakan kesempatan untuk mempelajari sesuatu yang baru, dan mengatasi ketidaktahuan akan teknologi yang semula ia alami.
“Tidak telaten, tapi harus ada tekad untuk melakukannya, seperti ‘Saya tidak mau kalah. Saya telah hidup untuk beberapa waktu sekarang, dan saya tidak boleh membiarkan ini mengalahkan saya,'” katanya.
“Dan saya mengatasinya.”