Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

elizabeth olsen
Elizabeth Olsen dalam peluncuran film Doctor Strange 2 (Twitter DrStrange)

Ini Adegan Tersulit dalam Doctor Strange 2 Versi Elizabeth Olsen



Berita Baru, Entertainment – Doctor Strange in the Multiverse of Madness menguak sisi baru dalam dimensi multisemesta pasca-pemusnahan setengah manusia yang dilakukan Thanos.

Film yang merupakan kelanjutan dari Spider-Man: No Way Home tersebut menyisakan kesan bermakna bagi para penggemar Marvel Cinematic Universe (MCU), mengingat film ini membuka gesekan multisemesta dan akan menjadi kisah baru bagi pahlawan super Marvel.

Sekalipun berpusat pada Doctor Strange yang diperankan oleh Benedict Cumberbatch, film ini sesungguhnya berangkat dari ambisi Wanda Maximoff atau Scarlet Witch. Elizabeth Olsen sebagai pemerannya mengungkapkan kesulitan yang ia alami selama proses syuting.

Peran tersulit Elizabeth Olsen dalam Doctor Strange 2

Dalam wawancara dengan Variety, Elizabeth menceritakan tantangannya melakukan syuting untuk salah satu adegan penting di Doctor Strange 2. Menurutnya, cukup sulit untuk berakting dengan orang-orang yang dicintai oleh karakternya, dan menghadapi ia dengan ketakutan.

“Ada saat di mana saya harus membentak orang yang saya cintai, dan itu adalah adegan yang sulit. Salah satu orang yang saya cintai — anak-anak yang saya cintai — mereka melemparkan barang-barang ke arah saya dalam adegan, dan secara tidak sengaja mengenai wajah saya dengan sangat keras,” kisahnya.

Doctor Strange 2 Scarlet Witch
Cuplikan adegan Wanda dalam sekuel Doctor Strange (Marvel Studios)

Elizabeth sempat bereaksi atas pukulan tak disengaja itu, namun ia menyadari reaksi yang ia lakukan saat syuting adalah reaksi yang tepat untuk adegan tersebut, meski Elizabeth sempat merasa tak enak.

Karakter Scarlet Witch muncul pertama kali dalam MCU dalam film Avengers: Age of Ultron. Awalnya, ia merupakan musuh Avengers, namun berubah menjadi kawan. Ia muncul kembali dalam Infinity War, dan secara istimewa mendapatkan serialnya sendiri melalui WandaVision yang termasuk dalam Fase 4 MCU.

Lewat serial tersebut, MCU memperkenalkan konflik personal Wanda. Setelah kepergian Vision, ia mengalami trauma dan depresi yang mengakibatkan dirinya membangun realitas baru demi mendapatkan kebahagiaan bersama dua anaknya, Billy (Julian Hilliard) dan Tommy (Jett Klyne). Review WandaVision bisa kamu baca di sini.