Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Tuban

Wabup Tuban Komitmen Golkan Sugondo Djojopuspito sebagai Pahlawan Nasional



Berita Baru, Tuban – Wakil Bupati (Wabup) Tuban Riyadi berkomitmen mengegolkan wacana pengusulan Sugondo Djojopuspito sebagai Pahlawan Nasional.

Hal ini Riyadi sampaikan dalam prosesi tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Ronggolawe Tuban, Rabu (10/11).

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban, ungkap Riyadi, akan berusaha semaksimal mungkin untuk mengumpulkan dan memetakan dokumen-dokumen, catatan, dan sebagainya tentang Sugondo Djojopuspito.

“Itu akan kami lakukan agar syarat-syarat menjadi Pahlawan Nasional bisa terpenuhi,” katanya.

Menurut Riyadi, mengutip situs resmi Pemkab Tuban, Sugondo adalah sosok yang memiliki peran penting dalam membakar semangat pemuda-pemuda Tuban kala itu, mengoarkan nasionalisme.

Di sisi lain, Riyadi juga menegaskan pentingnya para pemuda hari ini memiliki semangat nasionalisme seperti para pahlawan.

Dan salah satu ukuran dari adanya semangat tersebut adalah bagaimana mereka perlu melanjutkan apa yang sudah diperjuangkan para pahlawan, khususnya di Tuban.

“Sederhana, yaitu para pemuda hendaknya berlomba untuk memberi sumbangsih melalui kompetensi yang dimilikinya masing-masing,” tuturnya.

Dalam prosesi tabur bunga ini, hadir pula Kapolres Tuban Darman.

Darman membacakan amanat dari Menteri Sosial terkait bagaimana semangat, tekad, dan keyakinan para pahlawan harus dapat menginspirasi dan selalu menggerakkan hati masyarakat untuk memukul mundur musuh bersama: kemiskinan dan kebodohan.