Perkembangan Teknologi Smart Speaker Paling Cepat Dibanding Smartphone
Berita Baru, Inovasi – Teknologi smart speaker telah menuai kesuksesan besar dalam beberapa tahun sejak diluncurkannya produk smart speaker di pasaran. Smart speaker dapat dikatakan menjadi salah satu platform digital dengan pertumbuhan tercepat yang pernah ada.
Menurut data survei dari Business Insider Intelligence, sebanyak setengah dari responden di Amerika Serikat melaporkan tinggal di rumah dengan perangkat perangkat cerdas (artificial intelligence) untuk suara. Penelitian tersebut menemukan bahwa pasar smart speaker atau speaker pintar berkembang pesat.
Prevalensi smart speaker mengubah cara perusahaan di berbagai ruang seperti media, e-commerce, rumah pintar, perbankan, dan lainnya dalam hal berinteraksi dengan konsumen.
Dalam laporannya, Business Insider Intelligence memberikan gambaran sekilas tentang adopsi smart speaker di AS, baik secara keseluruhan maupun oleh demografi tertentu.
Kemudian, juga melaporkan terkait karakteristik pemilik perangkat, termasuk berapa banyak speaker yang mereka miliki, jenis apa, seberapa sering mereka menggunakannya, dan untuk apa mereka menggunakannya.
Selanjutnya penguraian kasus penggunaan smart speaker teratas dan alasan mengapa mereka beresonansi atau tidak dengan konsumen, dan menyarankan merek yang ingin menjangkau pengguna mereka melalui media ini cara terbaik untuk melakukannya.
Adapun beberapa perusahaan yang terkait dengan penjualan produk smart speaker yang disebutkan dalam laporan ini di antaranya Amazon, American Express, Apple, Deezer, Google, Nest, Pandora, Samsung, Spotify, dan TuneIn.
Laporan tersebut menemukan bahwa dalam kurun waktu lima tahun sejak perangkat pertama dalam kategorinya diluncurkan, smart speaker mungkin mendemonstrasikan salah satu tingkat daya beli konsumen tercepat dari perangkat teknologi apa pun dalam sejarah, bahkan melampaui smartphone.
Pemutaran media, bagian informasi umum, dan komunikasi adalah beberapa fitur smart speaker yang paling umum digunakan untuk pengguna perangkat.