Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

PC GP Ansor Gresik Gelar Konfercab XVI, Kepengurusan Hingga Tingkat Ranting Jalani Akreditasi

PC GP Ansor Gresik Gelar Konfercab XVI, Kepengurusan Hingga Tingkat Ranting Jalani Akreditasi



Berita Baru, Gresik – Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Gresik menggelar Konferensi cabang (Konfercab XVI) pada Minggu (27/9), seluruh jajaran Pimpinan Anak Cabang (PAC) hingga Ranting Gerakan Pemuda (GP) Ansor se-Kabupaten Gresik menjalani akreditasi sebagai kelengkapan organisasi.

Hal ini dilakukan untuk uji mutu kepengurusan sebagai syarat mendapatkan suara hak memilih dalam gelanggang konferensi yang digelar setiap empat tahun sekali ini.

Sekretaris PC GP Ansor Gresik, Abdul Ghofur mengatakan, untuk dapat hak memilih dalam Konfercab, GP Ansor Gresik menerapkan aturan yang sangat ketat. Salah satunya melakukan uji mutu kepengurusan melalui akreditasi.

“Untuk bisa menjadi peserta Konfercab harus melalui penilaian tentang tata kelola administrasi, program, hingga keaktifan pengurus, semua itu nanti hasilnya bisa dilihat setelah dilakukan akreditasi oleh PW GP Ansor Jatim,” katanya.

Akreditasi, lanjut Ghofur, merupakan perintah organisasi yang tertuang dalam PD PRT dan peraturan organisasi (PO). Jika tidak lolos akreditasi, maka pengurus Ranting dan PAC tidak dapat mengikuti kegiatan Konferensi Cabang, apalagi terlibat dalam pemilihan ketua yang baru.

“Jadi dari hasil akreditasi nanti bisa diketahui apakah nanti dapat nilai A, ataukah B maupun C, itu nanti akan menentukan hak pilih, dan hasilnya nanti bisa diketahui setelah rapat pleno pengurus wilayah,” tandas mantan Ketua PAC Ansor Dukun ini.

Sementara, Ketua PC GP Ansor Gresik, Agus Junaidi menuturkan, pihaknya telah mempersiapkan segala hal untuk kesiapan pelaksanaan Konfercab XVI PC GP Ansor Gresik.

“Sejauh ini sudah kita siapkan proses dan mekanismenya, meski waktunya sangat mepet tetapi kita yakin semua sudah siap,” ungkapnya.

Dijelaskan Agus, untuk akreditasi mulai tingkat PAC hingga ranting dilakukan oleh tim pengurus wilayah GP Ansor Jawa Timur. Sebanyak 16 PAC dan 326 ranting dilakukan akreditasi.

“Untuk PAC sebanyak 16, dan untuk ranting paling tidak 75% dari jumlah 326 ranting harus dituntaskan akreditasinya malam ini, agar besok bisa clear,” urainya.

Terkait kandidat, Agus mengaku, seluruh kader berhak mencalonkan diri. Selagi mereka telah memenuhi persyaratan.

“Kami sangat terbuka, monggo siapa boleh mencalonkan diri saja asal itu kader dan memenuhi syarat, kami berharap kepengurusan kedepan bisa menjadi estafet berkesinambungan, dan bisa melahirkan program dan gagasan yang produktif untuk kepentingan seluruh kader Ansor,” pungkasnya.