Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Hasil Drawing Grand Final Karapan Sapi Tradisional Piala Presiden 2020
Foto: @wonderfulsampang

Hasil Drawing Grand Final Karapan Sapi Tradisional Piala Presiden 2020



Berita Baru, Pamekasan — Karapan Sapi Piala Presiden atau Gubeng 2020 akan dilaksanakan pada tanggal 21 November 2020 bertempat di Lapangan Priok, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang.

Akan tetapi, sebagaimana informasi yang tengah beredar, Karapan Sapi Piala Presiden 2020 ini akan dilangsungkan tanpa penonton. Hal itu merupakan imbauan langsung dari Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.

Selain itu, dalam technical meeting yang digelar pada Rabu (11/11) di Kantor Badan Koordinasi Wilayah Kabupaten Pamekasan dan dihadiri para pemilik sapi, disepakati bahwa karapan sapi ini akan digelar mengikuti protokol kesehatan Coronavirus Disease atau COVID-19.

Seluruh crew pada masing-masing tim yang akan menjadi kontingen dibatasi maksimal 25 orang, dan harus di-rapid test terlebih dahulu.

Berikut hasil drwaring peserta Karapan Sapi Tradisional Piala Presiden 2020

Pol A; 1. Surya Loka; 2. Naga Emas; 3. Mundar Mandir; 4. Jet Matic; 5. Paku Alam; 6. Kembang Api; 7. Gagak Rimang; 8. Tappor Kelap.

Pol B; 9. Mega Bintang; 10. Setan Balap; 11. Prabu Sakti; 12. Bandar Jawa; 13. Numpang Lewat; 14. Gagak Rimang; 15. Tukang Pelor; 16. Cumi Asam Manis.

Pol C: 17. Jet Matic; 18. Gelombang Laut Jawa; 19. Bintang Sembilan; 20. Putri Asap Mahal; 21. Kelabang Sakti; 22. Hajar Boss; 23. Moncong Super; 24. Moncong Putih.