Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Gus Halim
Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar mengunjungi Bu Muslimah Hafsari, seorang guru inspiratif di balik film Laskar Pelangi. Dalam kesempatan itu Mendes bersama rombongan berkesempatan belajar bersama Ibu Muslimah Hafsari di replika sekolah Laskar Pelangi. (Foto: Instagram @halimiskandarnu)

Gus Halim Kunjungi Sosok Penting di Balik Film Laskar Pelangi



Berita Baru, Jakarta – Pulau Belitung yang sudah terkenal dan mendunia, tidak asing lagi bagi wisatawan Nusantara maupun manca negara dengan Film Laskar Pelangi.

Film yang diangkat dari kisah nyata itu bercerita tentang pendidikan anak-anak desa di Belitung yang memiliki semangat sangat tinggi meski kondisi sekolahnya sangat sederhana.

“Film yang diangkat dari kisah nyata ini bercerita tentang pendidikan anak-anak desa di Belitung yang memiliki semangat sangat tinggi meski kondisi sekolahnya sangat sederhana,” kata Mendes Halim, Sabtu (20/11).

Hal itu diungkap Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar dalam akun Instagram pribadinya saat kunjungan kerja ke Belitung Timur.

“Ada yang pernah tau kehebohan Film Laskar Pelangi gak? Andai tahun 2008 pengguna sosmed seperti akhir-akhir ini saya yakin film ini akan viral sampe ke penjuru dunia,” tulis Mendes.

Menteri yang akrab disapa Gus Halim itu menyempatkan diri berkunjung ke sosok penting dibalik film laskar pelangi.

“Kegigihan dan semangat belajar (anak-anak belitung timu. red) tidak lepas dari perjuangan Bu Muslimah Hafsari, guru inspiratif dan bermental baja yang mendidik anak-anak laskar pelangi,” ujarnya.

“Iya, beliau adalah sosok penting dibalik laskar pelangi yang sampai hari ini masih sehat meski usia sudah menua,” tutur Gus Halim.

Mendes Halim juga menceritakan bahwa dirinya bersama rombongan berkesempatan belajar bersama Ibu Muslimah Hafsari di replika sekolah laskar pelangi.

“Beliau bercerita tentang bagaimana Andrea Hirata memulai tulisan tentang laskar pelangi hingga menjadi film oleh Riri Riza,” terangnya.

“Semoga Bu Muslimah senantiasa diberikan kesehatan, terus menginspirasi para guru masa kini,” tukas Gus Halim.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, kunjungan kerja Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar ke Belitung Timur dalam rangka Louncing Desa wisata, Desa Mekar Jaya Kecamatan Manggar dan Desa Burong Mandi Kecamatan Damar, Jum’at (19/11).

Bersama Ibu Lilik Umi Nasriyah , Kunker Gus Halim didampirngi Wagub Bangka Belitung, Abdul Fatah, Bupati Belitung Timur, Burhanudin, Wabup Belitung Timur, Khairil Anwar, Forkopimda, OPD, Kapolres Belitung Timur AKBP. Taufik Noor Isya SIK.

Selain itu, Kadinsos Kabupaten Belitung Timur, Ida Lismawati, Camat Manggar Abdul Rachim, Kades Mekar Jaya, Kades Burong Mandi, dan forkompinda serta undangan.