Elektabilitas Capres 2024 Versi 5 Lembaga Survei
Berita Baru, Jakarta – Sejumlah nama sudah digadang-gadang untuk maju sebagai Calon Presiden 2024. Berbagai lembaga survei pun turut merilis para kandidat yang populer dan memiliki elektabilitas tinggi di tengah publik.
Elektabilitas bakal Calon Presiden 2024 selalu menarik perhatian masyarakat, lebih-lebih bagi partai sebagai kendaraan politik di Indonesia.
Belakangan, sudah terdapat lima lembaga survei yang menyajikan data terbaru elektabilitas bakal Calon Presiden 2024 tersebut, diantaranya IPI, SMRC, Litbang Kompas, DTS Indonesia, dan LSN.
Menariknya, dari 5 lembaga survei tersebut ada tiga nama yang selalu berada di posisi tiga besar survei. Ketiganya adalah Prabowo Subianto, Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo.
Survei IPI
Hasil survei Indikator Politik Indonesia (IPI) menunjukkan Prabowo Subianto menjadi sosok capres 2024 terkuat, diikuti Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan.
Survei yang dilakukan pada 6-11 Desember 2021 ini melibatkan warga negara Indonesia yang memiliki hak pilih dalam pemilihan umum dan menggunakan metode multistage random sampling.
Total sampel 2020 responden, dengan sampel basis sebanyak 1.220 orang yang tersebar proporsional di 34 provinsi serta dilakukan penambahan sebanyak 800 responden di Jawa Timur.
Survei IPI ini memiliki margin of error plus minus 2,9% pada tingkat kepercayaan 95%. Responden terpilih diwawancarai lewat tatap muka.
Dalam surveinya, responden awalnya disodorkan 33 nama tokoh yang dianggap berpotensi menjadi capres.
Responden ditanya, ‘jika pemilihan presiden diadakan sekarang, siapa yang akan ibu/bapak pilih sebagai presiden di antara nama-nama berikut ini’.
Kemudian, survei kembali dilakukan dengan mengurangi jumlah nama calon, dari 33 menjadi 19 nama.
Hasilnya pun tidak berubah, Prabowo masih di urutan pertama, disusul secara berurut oleh Ganjar dan Anies.
Berikut 19 nama capres hasil IPI:
- Prabowo Subianto 24,1%
- Ganjar Pranowo 20,8%
- Anies Baswedan 15,1%
- Agus Harimurti Yudhoyono 6,8%
- Ridwan Kamil 5,5%
- Sandiaga Uno 3,9%
- Tri Rismahawini 3,2%
- Khofifah Indar Parawansa 1,9%
- Puan Maharani 1,8%
- Erick Thohir 1,0%
- Sri Mulyani 1,0%
- Airlangga Hartarto 0,9%
- Mahfud Md 0,9%
Survei SMRC
Survei Saiful Mujani Research & Consulting (SMRC) menunjukkan Prabowo Subianto sebagai capres 2024 terkuat. Diikuti Ganjar Pranowo di posisi kedua dan Anies Baswedan di urutan ketiga.
Survei SMRC itu dilakukan pada periode 8-16 Desember 2021, melibatkan responden 2.420 dengan tingkat respons sebanyak 2.062 responden atau 85% dari sampel direncanakan.
Populasi dipilih SMRC secara random dengan multistage random sampling dengan error sampling plus minus 2,2 persen dan tingkat kepercayaan 95%.
Survei tersebut diawali dengan menampilkan deretan sosok yang akan dipilih menjadi presiden apabila pilpres diadakan saat survei dilakukan dengan pertanyaan semi terbuka.
Hasilnya, Prabowo Subianto menempati urutan teratas dengan suara sebesar 19,7%. Menyusul Ganjar Pranowo dengan elektabilitas sebesar 19,2%, dan Anies Baswedan 13,4%.
Berikut hasil survei dinamika elektabilitas SMRC Capres 2024:
- Prabowo Subianto 19,7%
- Ganjar Pranowo 19,2%
- Anies Baswedan 13,4%
- Agus Harimurti Yudhoyono 3,7%
- Sandiaga Uno 3,5%
- Ridwan Kamil 3,3%
- Basuki Tjahaja 3%
- Muhaimin Iskandar 2%
- Megawati Soekarnoputri 1,9%
- Tri Rismaharini 1,6%
Survei Litbang Kompas
Litbang Kompas merilis hasil survei elektabilitas tokoh bakal Capres 2024. Elektabilitas Prabowo naik dua kali lipat, diikuti Ganjar Pranowo yang jauh meninggalkan Anies Baswedan.
Survei yang digelar dari 17-30 Januari 2022 ini melibatkan 1.200 responden yang dipilih secara acak menggunakan metode pencuplikan sistematis bertingkat di 34 provinsi.
Responden ditanya melalui wawancara tatap muka. Menggunakan metode tersebut, tingkat kepercayaan survei ini 95% dengan margin of error plus minus 2,8%
Hasilnya sebagai berikut:
- Prabowo Subianto 26,5%
- Ganjar Pranowo 20,5%
- Anies Baswedan 14,2%
- Sandiaga Uno 4,9%
- Agus Harimurti Yudhoyono 3,7%
- Basuki Tjahaja Purnama 2,9%
- Ridwan Kamil 2,6%
- Tri Rismaharini 2,6%
- Andika Perkasa 2%
- Gatot Nurmantyo 1,4%
- Erick Thohir 1,1%
- Mahfud Md 1,1%
- Puan Maharani 0,6%
- Lainnya 4,1%
- Tidak ada/tidak tahu/rahasia 11,8%
Kenaikan elektabilitas Prabowo mencapai dua kali lipat. Pada survei Oktober 2021 lalu, elektabilitas Prabowo sebesar 13,9%. Ganjar juga mengalami kenaikan signifikan. Pada Oktober 2021, elektabilitasnya sebesar 13,9%.
Survei DTS Indonesia
Hasil survei DTS Indonesia terkait elektabilitas kandidat capres Pemilu 2024 mendapati Ganjar Pranowo di urutan pertama. Anies Baswedan kedua, dan Prabowo Subianto mengikuti di posisi ketiga.
Survei yang digelar pada 7-20 Februari 2022 dengan melibatkan 2.060 responden yang dipilih acak di 34 provinsi ini dilakukan dengan metodologi multistage random sampling. Margin of error kurang lebih 2,1% dan tingkat kepercayaan mencapai 95%.
Wawancara dilakukan secara langsung kepada para responden dann kuesioner terstruktur yang terprogram dengan CAPI smartphone. Hasil survei elektabilitas tokoh jika pilpres diadakan saat ini sebagai berikut:
- Ganjar Pranowo 28,7%
- Anies Baswedan 20,4%
- Prabowo Subianto 18,0%
- Ridwan Kamil 7,4%
- Sandiaga Uno 5,0%
- Basuki Tjahaja Purnama 3,8%
- Agus Harimurti Yudhoyono 2,7%
- Tri Rismaharini 3,2%
- Gatot Nurmantyo 1,2%
- Andika Perkasa 1,2%
- Erick Thohir 0,8%
- Puan Maharani 0,6%
- Khofifah Indraparawansah 0,5%
- Budi Gunawan 0,2%
- Airlangga Hartarto 0,3%
- Yaqut Cholil Qoumas 0,1%
- Tito Karnavian 0,2%
- Muhaimin Iskandar 0,2%
- Bambang Soesatyo 0,2%
- Ahmad Syaikhu 0,2%
- KH Yahya Cholil Staquf 0,1%
Survei LSN
Teranyar, Lembaga Survei Nasional (LSN) merilis hasil survei elektabilitas calon presiden pada Pemilu 2024. Hasilnya, Prabowo memiliki elektabilitas tertinggi, diikuti oleh Anies dan Ganjar.
Survei ini digelar pada 12-24 Februari 2022 di 34 provinsi yang ada di seluruh Indonesia, dengan menyasar WNI usia 17 tahun ke atas. Total responden survei LSN tersebut berjumlah 1.537 orang, yang diperoleh melalui teknik pengambilan sampel secara acak bertingkat atau multistage random sampling.
Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara tatap muka. Adapun margin of error survei ini plus minus 2,5% pada tingkat kepercayaan atau level of confidence sebesar 95%.
Berikut deretan elektabilitas 15 calon presiden di Pemilu 2024:
- Prabowo Subianto 21,9%
- Anies Baswedan 19,2%
- Ganjar Pranowo 18,8%
- Sandiaga Uno 8,7%
- Ridwan Kamil 7,5%
- Basuki Tjahaja Purnama 3,9%
- Erick Thohir 2,8%
- Agus Harimurti Yudhoyono 2,6%
- Moeldoko 2,5%
- Gatot Nurmantyo 1,9%
- Mahfud Md 0,9%
- Airlangga Hartarto 0,9%
- Muhaimin Iskandar 0,6%
- La Nyalla Mattalitti 0,6%
- Puan Maharani 0,3%
- Undecided voters 6,9%
Hasil survei LSN merekam elektabilitas Prabowo Subianto masih menjadi sosok capres 2024 terkuat sejauh ini. Kemudian diikuti dua nama lain yang menyusul, yaitu Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo.