Atlet Sepatu Roda Tuban Gemilang di Kejurnas Piala Surono dan Piala Smanor Sidoarjo 2023
Berita Baru, Tuban – Belasan atlet sepatu roda asal Kabupaten Tuban menunjukkan prestasi gemilang dalam Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Piala Surono dan Piala Smanor Sidoarjo tahun 2023. Para atlet berhasil meraih juara dalam berbagai kategori, menorehkan nama baik Kabupaten Tuban di tingkat nasional.
Brilian Qonita Nathania, salah satu atlet asal Tuban, mengukir prestasi dengan meraih juara 3 KU A sprint 500 m kategori speed di Kejurnas Piala Surono. Sementara itu, Zuhud Syafi’udin Anshori memenangkan dua juara di Piala Smanor, yaitu juara 2 KU C sprint 500 m kategori standart dan juara 2 sprint 1000 m kategori standart.
Di kategori pemula, Arsyila Sabhira Izzatunisa memimpin dengan meraih juara 1 kategori pemula 50 m dan 100 m di Kejurnas Piala Surono. Prestasi ini menjadi kelanjutan dari keberhasilannya meraih juara pertama di kategori yang sama di perlombaan Piala Pengprov Jatim Open 2 di Smanor Sidoarjo beberapa hari sebelumnya.
Ketua KONI Tuban, Mirza Ali Mansyur, menyampaikan kegembiraannya atas prestasi yang diraih oleh atlet-atlet sepatu roda Kabupaten Tuban.
“Alhamdulillah, prestasi ini merupakan hasil dari semangat dan kerja keras atlet yang terus berlatih. Selamat kepada semua yang telah meraih juara,” kata Mirza Ali Mansyur.
Mirza mengatakan bahwa pihaknya sengaja menyiapkan Tanah Mas Sport Center dengan fasilitas lintasan Sepatu Roda guna melengkapi kebutuhan atlet di Kabupaten Tuban.
“Lintasan sepatu roda dan juga Voli Pantai sengaja kami siapkan untuk mendukung atlet-tuban agar mendapatkan fasilitas yang lengkap,” tutur Mirza.
Pelatih sepatu roda Kabupaten Tuban, Rudy Poernomo, mengungkapkan kepuasannya atas capaian yang diperoleh atlet-atlet Tuban. Meskipun masih merasa ada kekurangan dalam persiapan dan keterampilan atlet, namun ia cukup puas dengan perolehan juara.
“Kami berharap atlet sepatu roda Tuban tetap konsisten menjadi yang terbaik. Pemkab Tuban diharapkan dapat menyediakan sarana track sepatu roda standar internasional untuk mendukung perkembangan olahraga ini di tingkat kabupaten maupun nasional,” ujar Rudy Poernomo.