Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

bogor.pikiran-rakyat

Anime One Piece Menangkan Kategori Serial Berkelanjutan Terbaik di Crunchyroll Anime Awards 2023



Berita Baru, Anime – Para pecinta Anime One Piece menyembut bahagia hasil dari Anime Awards 2023 versi Crunchyroll. Pasalnya, anime karya Echiro Oda memenangkan satu kategori yakni sebagai serial anime berkelanjutan terbaik.

Untuk versi anime, One Piece kini telah memasuki episode 1053, dan masih di Arc wanokuni menuju babak terakhir pertarungan antara aliansi bajak laut Topi Jerami yang dipimpin oleh Monkey D. Luffy melawan aliansi bajak laut Beasts yang dipimpin oleh Kaido.

Anime One Piece Menangkan Kategori Serial Berkelanjutan Terbaik di Crunchyroll Anime Awards 2023
sumber: sportskeeda

Anime One Piece selalu tayang tiap hari Minggu di berbagai saluran streaming, dengan cerita yang selalu menarik dan gambar yang berkualitas. Maka ketika anime One Piece memenangkan kategori serial anime berkelanjutan terbaik, hal tersebut tidak mengejutkan. Selain itu, anime One Piece merupakan salah satu anime legend yang tidak pernah kehilangan para penggemarnya dan selalu dibahas dan diulas baik oleh media massa maupun media sosial. Banyak teori berseliweran di jagad media sosial tentang One Piece, juga termasuk berbagai perdebatannya.

Kemenangan anime One Piece tidak mengejutkan melihat sepak terjangnya namun kemenangan ini tentu layak untuk dirayakan. Terlebih, Crunchyroll Anime Awards merupakan salah satu acara penghargaan paling bergengsi di industri anime.

Anime One Piece Menangkan Kategori Serial Berkelanjutan Terbaik di Crunchyroll Anime Awards 2023
sumber: crunchyroll

Crunchyroll Anime Awards 2032 ditayangkan perdana pada Sabtu 4 Maret 2023. Beberapa anime untuk kategori serial berkelanjutan terbaik dinominasikan seperti Attack on Titan final Season Part 2, Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Entertainment District Arc, Jojo’s Bizarre Adventure: Stone Ocean. Selain itu anime Kaguya-Sama: Love is war – Ultra Romatic-, Made in Abyss: The Golden City of the Scorching Sun juga turut masuk nominasi.

Acara penghargaan Crunchyroll telah berlangsung sejak tahun 2017. Acara ini memberi penghargaan terhadap semua anime yang dianggak menakjubkan di tahun sebelumnya. Untuk bisa melihatnya langsung, acara penghargaan ini tersedia untuk streaming di saluran resmi YouTube Crunchyroll.

sumber: Crunchyroll