Tolak Pinangan PSG, Virgil Van Dijk Perpanjang Masa Baktinya di Anfield
Berita Baru, Sepak Bola — Rencana Liverpool untuk memperpanjang kontrak bek andalannya, Virgil Van Dijk bisa saja gagal, jika saja sang pemain menyetujui pinangan menggiurkan yang diajukan klub besar Prancis, Paris Saint-Germain.
Dalam beberapa pekan terakhir, media Inggris memberitakan bahwa The Reds tengah berupaya keras memperbarui kontrak beberapa pemain pentingnya. Salah satu nama yang disebutkan adalah Van Dijk.
Pria asal Belanda itu sendiri sebenarnya masih punya durasi kontrak hingga 30 Juni 2023. Akan tetapi, Liverpool merasa perlu menawarkan kontrak baru, karena menilai jangka waktu yang ada tidak begitu aman untuk memagari bek kokoh macam Van Dijk.
Dikutip dari The Sun, Minggu (14/6), Van Dijk pun dilaporkan sudah menyetujui untuk memperpanjang masa baktinya di Anfield Stadium—markas Liverpool. Selain itu, dia akan mendapat gaji hingga £220.000 per pekan.
Kenaikan gaji Van Dijk juga akan membuatnya menjadi pemain Liverpool dengan gaji tertinggi. Saat ini gaji tertinggi Liverpool dipegang Mohamed Salah dengan £200.000 per pekan.
Tetapi, dari sumber yang sama, Van Dijk bisa saja mendapat gaji lebih besar andai menerima tawaran kontrak dari PSG.
Raksasa Ligue 1 Prancis itu disebut siap menggaji Van Dijk hingga £280.000 per pekannya. Namun, tawaran itu langsung ditolak oleh bek berusia 28 tahun tersebut.
Sementara itu, kontrak baru Van Dijk di Liverpool itu belum resmi. Sang pemain disebut baru akan meneken kontrak baru usai Liverpool mengunci gelar juara Premier League musim ini.
Bagi lini pertahanan Liverpool, Van Dijk memang menjadi pemain kokoh, bak tembok besar yang sulit dirobohkan.
Sejak didatangkan dari dari Southampton pada 2018, Van Dijk total mencatatkan 113 penampilan untuk Liverpool di berbagai ajang dalam tiga musim terakhir, dengan menyumbang 11 gol.