Preview dan Jadwal Timnas Indonesia U-19 vs Filipina Piala AFF 2022
Berita Baru, Sepakbola – Timnas Indonesia U-19 akan melakoni laga ketiga di kualifikasi Grup A Piala AFF U-19 2022 lawan Filipina.
Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, pada hari Jumat (8/7) pukul 20.00 WIB.
Saat ini, Timnas Indonesia masih gigih berjuang demi meraih tiket semifinal Piala AFF 2022. Sebaliknya, Filipina sudah mengalami banyak kekalahan sehingga dipastikan gagal masuk perempat final.
Di klasemen sementara Grup A Piala AFF U-19 2022, Timnas Indonesia menduduki peringkat keempat dengan koleksi lima poin. Sementara itu, Filipina menempati posisi kelima karena kalah dalam tiga pertandingan.
Garuda Muda membutuhkan kemenangan agar meraih poin yang cukup menuju babak selanjutnya. Tim asuhan Shin Tae-yong berjarak satu poin dari Myanmar di posisi ketiga, lalu berjarak dua angka dari Vietnam dan Thailand yang menempati posisi 1-2.
Di laga yang akan dihelat nanti, Timnas Indonesia berpeluang kesulitan hadapi Filipina karena pemain kunci, Marselino Ferdinan, diklaim bakal absen sebab mengalami cedera saat melawan Thailand kemarin.
Persoalan lini depan juga masih membayangi Indonesia. Saat melawan Vietnam dan Thailand, Hokky Caraka cs tumpul hingga harus puas dengan hasil imbang.
Pertemuan Timnas Indonesia dengan Filipina
Indonesia sudah berhadapan dengan Filipina empat kali di ajang Piala AFF U-19. Hasilnya, tim Merah-Putih selalu bisa memetik kemenangan.
Kemenangan terbesar Indonesia atas Filipina terjadi pada Piala AFF U-19 2017. Saat itu, Indonesia menang 9-0 atas Filipina.
Jadwal Piala AFF U-19 2022
Timnas Indonesia vs Filipina
Stadion Patriot Candrabhaga
Jumat 8 Juli 2022
Pukul 20.00 WIB
Daftar Lengkap 28 Pemain Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF 2022
- Ahmad Rusadi
- Alfriyanto Nico – Persija
- Arkhan Fikri – Arema
- Cahya Supriadi – Persija
- Dimas Juliono
- Dimas Maulana – Persis Solo
- Edgard Amping – PSM Makassar
- Erlangga Setyo – Persis Solo
- Ferdiansyah Cecep – Persib Bandung
- Frezy Al Hudaifi – Bhayangkara FC
- Hokky Caraka – PSS Sleman
- Kadek Arel – Bali United
- Kakang Rudianto – Persib
- Marcell Januar – Persis Solo
- Marselino Ferdinan – Persebaya
- Mikael Alfredo – Waanal Bintuka
- Muhammad Faiz – Bina Taruna
- Muhammad Ferarri – Persija
- Muhammad Rafli Asrul – PSM Makassar
- Rabbani Siddiq – Borneo
- Radzky Syahwal Ginting – Persija
- Raka Cahyana – Persija
- Razzaa Fachrezi – Persija
- Ricky Pratama – PSM Makassar
- Ronaldo Kwateh – Madura United
- Subhan Fajri – Dewa United
- Yogi Hermawan – Barito Putera
- Zanadin Fariz – Persis Solo.