Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Ponsel Lipat
Samsung Galaxy Z Fold 3/Doc. Ubergizmo

Samsung Berhasil Menjual 1 Juta Ponsel Lipat Terbarunya di Korsel



Berita Baru, Inovasi –  Sebuah laporan dari Korea Herald telah mengungkapkan bahwa penjualan domestik untuk perangkat lipat baru Samsung di Korea Selatan berhasil mendekati angka 1 juta.

Samsung belum lama ini meluncurkan dua perangkat lipat baru dalam bentuk Galaxy Z Fold 3 dan Galaxy Z Flip 3. Meskipun  dianggap megalami kemunduran dengan produk ponsel lipat terbarunya itu, mereka tetap memilih bertahan dan melakukan peningkatan dengan setiap model baru. Sekarang sepertinya kegigihan itu membuahkan hasil.

Dilansir dari Ubergizmo, menurut laporan tersebut laju penjualan ponsel lipat ini dapat dikatakan serupa dengan Samsung Galaxy Note 10 dan Galaxy S8, dimana keduanya merupakan dua ponsel tercepat untuk mencapai angka penjualan jutaan di negara tersebut.

“Ini cukup gila ketika Anda memikirkannya, karena mengingat harga pada perangkat lipat mereka. Ini menunjukkan bahwa meskipun mereka mungkin mahal, banyak konsumen tampaknya bersedia membayar mahal untuk itu,” ungkap laporan tersebut dikutip Berita Baru,  Sabtu  (2/1/21).

“Perlu diingat bahwa ini hanya angka untuk Korea Selatan, jadi kami membayangkan akan jauh lebih tinggi jika Anda menggabungkan penjualan dari seluruh dunia.”

Laporan itu juga mengatakan bahwa perangkat lipat tersebut memang memiliki banyak daya tarik dari segi konsep dan  masih sulit untuk ditemukannya potensi masalah dan keterbatasan perangkat keras karena masih relatif baru.