Ramadhan Berkah, Legislator Gresik Santuni Ratusan Yatim Piatu dan Janda
Berita Baru, Gresik – Dalam momentum bulan Ramadhan 1442 H yang penuh berkah, Anggota Komisi II DPRD Gresik, Syahrul Munir memberikan santunan kepada ratusan yatim piatu dan janda yang dikemas dengan acara sosialisasi perundang-undangan dan buka bersama di Desa Tanggulrejo, Kecamatan Manyar, Gresik, Sabtu (17/4).
Sebanyak 32 anak yatim piatu dan 65 janda mendapat santunan berupa uang saku dari legislator muda asal partai PKB itu. Seluruh penerima santunan berasal dari desa setempat dan sekitarnya.
“Alhamdulillah di bulan suci Ramadhan yang penuh berkah ini kita bisa saling berbagi, semoga bisa memberikan manfaat untuk kita semua,” terang Syahrul dalam sambutannya.
Syahrul berharap agar santunan tersebut bisa sedikit meringankan beban segala sesuatu keperluan selama bulan ramadhan. Terlebih dalam situasi pandemi seperti saat ini.
“Kita berharap bisa sedikit meringankan beban untuk kebutuhan hidup selama bulan ramadhan, apalagi pandemi saat ini belum berakhir,” tandas pria yang juga menjabat sebagai Ketua Fraksi PKB DPRD Gresik itu.
Sementara Anggota Fraksi PKB DPRD Gresik Syaikhu Busyiri saat hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan, banyak faedah dan hikmah yang bisa diambil dari kegiatan bakti sosial terlebih berbagi kepada sesama semacam ini.
“Tentu banyak sekali faedahnya, apalagi kita berbagi dengan yatim piatu dan janda, insya allah ada barokahnya,” ucap Gus Cu sapaan akrab Syaikhu Busyiri.
Sekadar diketahui, dalam acara bakti sosial tersebut, tamu undangan yang hadir, meliputi Ketua DPRD Gresik H. Much. Abdul Qodir, Kepala Desa Tanggulrejo H. Abdul Karim, Sekretaris DPC PKB Gresik Imron Rosyadi, serta sejumlah tokoh masyarakat setempat.