Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

PSSI Batalkan Naturalisasi Justin Hubner, Karena Kemahalan?
PSSI Batalkan Naturalisasi Justin Hubner, Karena Kemahalan?

PSSI Batalkan Naturalisasi Justin Hubner, Karena Kemahalan?



Berita Baru, Sepakbola – Justin Hubner batal menjadi pemain Timnas Indonesia. PSSI sendiri sudah membatalkan proses naturalisasi pemain berdarah Belanda itu.

Hal tersebut disampaikan oleh komite eksekutif (Exco), Arya Sinulingga. Indonesia seperti diketahui dalam proses penyelesaian tiga pemain naturalisasi. Mereka adalah Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick.

“Jadi kita tidak melanjutkan untuk melakukan naturalisasi terhadap Justin Hubner karena ada permintaan pihak justin yang tidak bisa kita penuhi,” kata Arya GBK Arena, Senin (17/4/2023) malam WIB.

PSSI tak melanjutkan proses naturalisasi karena keberatan dengan permintaan Justin Hubner. Arya menolak untuk menyampaikan detail perminataan pemain beredar Belanda itu, tapi sudah beredar rumor bahwa yang bersangkutan meminta uang sebesar 1 juta euro.

Di sisi lain, PSSI tetap melanjutkan proses naturalisasi terkait Ivar Jenner dan Rafael Struick.

“Saya tidak mau sampaikan, ada yang memang PSSI tidak bisa penuhi apa permintaan pihak Justin, jadi kami tidak melanjutkan proses naturalisasi,” Arya menjelaskan.

“Dengan ini semoga nanti di Kementerian Sekretariat Negara(Kemensetneg), kami sudah bersurat ke Kemenpora dan hubungi Menpora, nanti Kemenpora akan bersurat ke Kemensetneg untuk memproses Ivar Jenner dan Rafael Struick itu akan kami proses, akan diurus administrasinya dan disumpah,” sambungnya.