Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Menkop UKM Minta KPPU Selidiki Barang Murah di TikTok Shop

Menkop UKM Minta KPPU Selidiki Barang Murah di TikTok Shop



Berita Baru, Jakarta – Menteri Koperasi dan UKM (Menkop UKM), Teten Masduki memberikan respons terhadap pernyataan dari Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) terkait dugaan praktik predatory pricing yang terjadi di TikTok Shop.

Teten meminta KPPU untuk bergerak lebih proaktif dalam menginvestigasi hal ini. Sebelumnya, Teten mencurigai bahwa barang-barang impor dijual dengan harga sangat murah di TikTok Shop, menciptakan persaingan yang tidak sehat.

“KPPU mestinya proaktif [menyelidiki], masa harus nunggu laporan [predatory pricing],” ungkap Teten seperti dikutip dari Bisnis.com, Kamis (24/8/2023).

Teten mengungkapkan keheranannya terhadap harga beberapa produk di TikTok Shop yang dijual sangat murah. Menurutnya, harga-harga tersebut tidak masuk akal dan seharusnya tidak bisa ditawarkan dengan harga semurah itu, bahkan jika ditambah dengan biaya logistik.

“Kok bisa, celana dijual Rp2.000. Padahal UMR Indonesia lebih murah dibanding China. Biaya produksi itu kan bisa dihitung, menurut saya [KPPU] kreatif dikit lah,” ujar Teten.

Dia juga menjelaskan bahwa negara-negara anggota ASEAN juga mengalami keluhan serupa dengan Indonesia terkait serbuan produk impor dari China yang dijual dengan harga terlalu murah, sehingga merugikan produk lokal mereka di pasaran domestik.

“Karena itu, mereka [negara anggota ASEAN] juga concern untuk memperkuat digital ekonomi masing-masing,” tambahnya.

Di sisi lain, Komisioner KPPU, Guntur Syahputta Saragih, menyatakan bahwa saat ini belum ada indikasi yang kuat untuk menyebut praktik penjualan murah di TikTok Shop sebagai predatory pricing. Menurutnya, jualan murah tidak selalu berarti predatory pricing.

“Jual murah tidak serta-merta dianggap predatory pricing,” ungkap Guntur.

Meskipun demikian, KPPU mengakui bahwa mereka masih membuka mata terhadap perkembangan situasi di TikTok Shop dan akan tetap memantau situasi tersebut.