Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Madura United unggul 3-2 atas Persik Kediri

Madura United unggul 3-2 atas Persik Kediri



Pamekasan, Berita Baru – Madura United berhasil mengamankan point atas Persik Kediri dengan skor 3-2 pada Liga 1 2023 pekan kedua, Minggu (9/7) di Stadion Gelora Madura Ratu Pamellingan (SGMRP) sore.

Dengan kemenangan ini, tim berjuluk Laskar Sape Kerrab meraih tiga poin sekaligus mengangkat posisi mereka di papan klasemen. Mengoleksi 4 poin, kini Madura United di peringkat 5 klasemen.

Madura United menang berkat gol yang dikemaa Luiz Marcelo Lulinha, Hugo Gomes Jaja, dan Rivera.

Laga yang kick off pukul 15.00 WIB tersebut berjalan sengit, kedua tim saling jual beli serangan sepanjang pertandingan. Madura United lebih awal tertinggal saat laga baru berjalan 4 menit oleh Renan da Silva.

Gol penyama terjadi di menit 24 oleh Lulinha melalui sundulan kepalanya, skor pun berubah imbang 1-1, sayangnya, selang satu menit kemudian, tepatnya pada menit 25 Persik kembali mampu menambah jumlah golnya yang dicetak oleh Yohanes Pahabol. Sehingga, Madura United kembali tertinggal 2-1.

Laskar Sape Kerrab yang tertinggal di depan suporter sendiri langsung menaikkan intensitas serangan. Hasilnya, serangan yang dibangun Fachruddin dan kawan-kawan tak sia-sia,

Madura United kembali menyamakan kedudukan pada menit 34, tendangan bebas Hugo Gomes yang menyusur tanah tidak mampu diantisipasi oleh kiper Persik, Kurniawan Kartina Ajie . Akhirnya, skor imbang 2-2 untuk kedua tim.

Tidak butuh waktu lama Madura United kembali mengungguli tamunya, Persik Kediri. Pada menit 38, winger Laskar Sape Kerrab, gelandang serang Riviera membobol gawang Macan Putih. Skor berubah 3-2 untuk keunggulan Laskar Sape Kerrab hingga wasit meniup peluit panjang.