Laporan HRW: China Sedang Berada dalam Periode HAM Paling Kelam
Berita Baru, Internasional – Laporan Human Rights Watch (HRW), seperti dilansir dari The Guardian, Rabu (13/1), mengatakan bahwa China sedang berada dalam periode hak asasi manusia paling kelam sejak pembantaian Lapangan Tiananmen.
Protes Lapangan Tiananmen 1989, atau Insiden Pembantaian Lapangan Tiananmen adalah sebuah rangkaian demonstrasi yang dipimpin mahasiswa yang diadakan di Lapangan Tiananmen di Beijing, Republik Rakyat Tiongkok, antara 15 April dan 4 Juni 1989. Protes ini ditujukan terhadap ketidakstabilan ekonomi dan korupsi politik yang kemudian merembet menjadi demonstrasi pro-demokrasi terhadap pimpinan otoriter Tiongkok. Lebih dari 3.000 orang meninggal sebagai akibat tindakan dari pasukan bersenjata.
Penganiayaan terhadap etnis minoritas di Xinjiang, Mongolia Dalam, Tibet, tindakan keras terhadap Hong Kong dan upaya untuk menutupi wabah virus corona adalah bagian dari situasi yang memburuk di bawah kepemimpinan Presiden Xi Jinping.
“Ini telah menjadi periode tergelap bagi hak asasi manusia di China sejak pembantaian 1989 yang mengakhiri gerakan demokrasi Lapangan Tiananmen,” kata laporan pelanggaran hak asasi manusia di seluruh dunia.
“Otoriterisme pemerintah China terlihat nyata pada tahun 2020, saat negara itu bergulat dengan wabah virus corona mematikan yang pertama kali dilaporkan di provinsi Wuhan,” kata laporan itu dengan menggambarkan penanganan wabah yang buruk oleh pihak berwenang pada awal penyebaran, hukuman dari para dokter pelapor termasuk Li Wenliang dan penahanan jurnalis Zhang Zhan, yang meliput penguncian Wuhan dan pengawasan serta pelecehan terhadap keluarga korban virus.
Pada saat yang sama, “penindasan Beijing – bersikeras pada kesetiaan politik kepada partai Komunis China – diperdalam di seluruh negeri”, katanya.
“Di Xinjiang, Muslim Turki terus ditahan secara sewenang-wenang atas dasar identitas mereka, sementara yang lain menjadi sasaran kerja paksa, pengawasan massal, dan indoktrinasi politik. Di Mongolia Dalam, ledakan protes terjadi pada bulan September ketika otoritas pendidikan memutuskan untuk mengganti bahasa Mongolia dengan bahasa Mandarin di sejumlah kelas di sekolah di wilayah tersebut.”
Di Tibet, pihak berwenang dengan ketat membatasi kebebasan beragama, berbicara, bergerak dan berkumpul. Juga gagal menangani problematika pertambangan dan perampasan tanah oleh pejabat lokal, yang sering kali melibatkan intimidasi dan penggunaan kekuatan yang melanggar hukum oleh pasukan keamanan.
Tuntutan kesetiaan politik juga meningkat di wilayah administratif khusus Hong Kong. Selama lebih dari enam bulan protes pada tahun 2019, Beijing menerapkan undang-undang keamanan nasional yang menuai kritik global, melarang tindakan oposisi yang tidak berbahaya sebagai kejahatan pemisahan diri, hasutan, kolusi asing, dan terorisme. Sekitar 90 orang telah ditangkap berdasarkan hukum sejak Juni.
Sensor internet, pengawasan massal dan sinisme agama juga kian meningkat di seluruh China, kata laporan itu. Kritikus terkemuka, pembela hak asasi manusia dan jurnalis dipenjara, dihilangkan atau dipaksa mengasingkan diri, banyak yang dituduh subversive dan provokatif, tuduhan umum yang ditujukan kepada para pembangkang dan aktivis.
“Sejak Xi Jinping berkuasa, penindasan menjadi semakin buruk di segala hal. Dalam setiap aspek, masyarakat China dapat melihat bagaimana partai menjadi lebih tidak toleran terhadap segala jenis aktivitas independen,” kata peneliti HRW Yaqiu Wang.
Laporan setebal 386 halaman oleh HRW tersebut berfokus pada China yang menuai berbagai tanggapan internasional atas penindasan yang memburuk di sana. HRW mengatakan, kini seluruh dunia menjadi lebih berani untuk mengkritik Beijing, setelah sebelumnya takut akan adanya ancaman.
HRW mengkritik tanggapan UE terhadap China, khususnya pada penyelesaian kesepakatan perdagangan dengan Beijing akhir tahun lalu.
“Jika Uni Eropa serius untuk mengakhiri kerja paksa di provinsi Xinjiang China, mereka bisa saja bersikeras sebelum mereka menyetujui perjanjian investasi,” kata kepala HRW, Kenneth Roth.
AS mengeluarkan banyak undang-undang yang menargetkan pelanggaran China. Begitu juga Inggris, Australia, Kanada, Selandia Baru, dan AS, mereka mengecam keras perjanjian ekstradisi negara itu atas tindakan kerasnya di Hong Kong.
“Kemauan internasional yang tumbuh untuk mengutuk pemerintah China memaksanya untuk menanggapi,” kata laporan itu. Dan untuk pertama kalinya Beijing memberikan konfirmasi jumlah Uighur dan Muslim Turki lainnya yang ditahan di Xinjiang, mengatakan bahwa sebanyak 1,3 juta orang itu tengah menjalani pelatihan kejuruan.