Jelang Mudik Lebaran, Sopir Angkutan Umum di Terminal Bunder Gresik Dites Urine
Berita Baru, Gresik – Puluhan sopir angkutan umum di terminal Bunder Gresik menjalani tes urine. Tes yang digelar oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Gresik ini dalam rangka menjamin keselamatan dan ketertiban lalu lintas angkutan umum selama mudik lebaran 2022.
Satu persatu sopir dan kru bus yang masuk ke terminal langsung didata. Selanjutnya, mereka dipersilakan mengambil sampel urine di toilet dengan diawasi petugas. Setelah itu, petugas langsung memasukkan sampel urine pada alat tes narkoba. Jika hasilnya keluar negatif, sopir dan kru diperbolehkan melanjutkan perjalanan ke daerah tujuan.
Salah satu sopir bus jurusan Surabaya ke Purwodadi Jawa Tengah (Jateng), Burhan Aris Tiawan (50) menjelaskan, tes urine tersebut sangat bagus untuk mengantisipasi dari penggunaan narkoba pada sopir bus dan angkutan umum lainnya.
“Iya tadi langsung di tes urine di terminal Bunder Gresik dan hasilnya negatif. Saat ini penumpang sudah 25 persen dari hari sebelumnya. Karena sudah mulai arus mudik ke kampung halaman,” ungkapnya.
Kepala Bidang (Kabid) Angkutan Dishub Gresik, Hufan Nur Dhianto mengatakan, cek kesehatan dan tes urine dilakukan kepada sopir angkutan umum guna menjamin keselamatan penumpang saat arus mudik lebaran tahun 2022.
“Kita laksanakan pada waktu arus mudik lebaran tahun ini. Agar berjalan lancar dan terkait penggunaan narkoba dan memastikan pengemudi bebas narkoba,” ujarnya.
Pada kesempatan ini, cek kesehatan dan tes urine ini dilakukan kepada sebanyak 50 sopir angkutan umum. Menurutnya, tes ini juga bisa meyakinkan dan menambah kepercayaan penumpang dalam naik bus.
Dimana kebijakan terbaru saat ini memperbolehkan arus mudik dan penumpang sebanyak 20 persen. “Sehingga dengan adanya tes urine ini bisa memberikan keselamatan bagi para penumpang angkutan umum,” jelasnya.
Sementara itu, Kasi Rehabilitasi Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Gresik, Nurhani menjelaskan, kegiatan ini untuk menjaga agar para sopir tidak mengkonsumsi narkoba dan lain sebagainya. Apalagu arus mudik sudah mulai ramai. Pihaknya juga ingin memastikan untuk para sopir tidak menggunakan narkoba.
“Alhamdulillah dari 50 sopir angkutan umum semuanya negatif dari hasil tes urine ini. Sehingga penumpang angkutan umum aman selama perjalanan,” tutupnya.