Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Jadwal, Cara Menonton, dan Wakil Indonesia di FFSI 2023
Jadwal, Cara Menonton, dan Wakil Indonesia di FFSI 2023

Jadwal, Cara Menonton, dan Wakil Indonesia di FFSI 2023



Berita Baru, Esports – FFSI 2023 atau Free Fire SEA Invitational (FFSI) 2023 merupakan turnamen bergengsi yang berskala internasional. Terdapat 18 tim dari berbagai lintas negara yang bakal mengikuti gelaran tersebut.

FFSI 2023 merupakan turnamen multiregional Free Fire edisi pertama. Ajang ini mengusung tema Light Your Fire dan diikuti oleh 18 tim terbaik dari berbagai region berbeda seperti MCPS (Malaysia/Kamboja/Filipina), Indonesia, Vietnam, Eropa, dan MEA (Timur Tengah-Afrika).

Dalam FFSI edisi kali ini, Indonesia akan diwakili oleh empat tim berbeda yang lolos sebagai peringkat empat besar Free Fire Master League alias FFML Season 7 yaitu Genesis Dogma SF, First Raiders Eclipse, Morph Team, dan G Arsy Aphrodite.

Dilansir dari Oneesports.id, berikut kami paparkan mengenai tim, cara menonton, dan jadwal FFSI 2023.

Prize pool FFSI 2023

Ajang internasional ini juga sangat bergengsi untuk bisa dimenangi oleh setiap tim yang ikut bertanding, terlebih karena turnamen ini menghadirkan total prize pool senilai US$300.000 atau lebih dari Rp4,45 miliar!

Belum diketahui berapa persen dari total prize pool yang akan didapat oleh tim juara. Apalagi turnamen ini akan menggunakan format Group Stage dan Grand Final, di mana akan ada distribusi prize pool di masing-masing fase.

Daftar tim FFSI 2023 (istimewa)
Daftar tim FFSI 2023 (istimewa)

Jadwal FFSI 2023, format dan hasil pertandingan

Turnamen ini akan digelar pada 12-28 Mei 2023. FFSI 2023 akan dibagi ke dalam dua babak, yaitu Group Stage dan Grand Finals. Berikut rinciannya:

  • Group Stage: 12-21 Mei 2023
  • Grand Finals: 26-28 Mei 2023

Di fase Group Stage, 18 tim yang bertanding akan berjuang untuk masuk ke jajaran 12 tim terbaik. Pasalnya hanya 12 tim terbaik yang akan tampil di babak Grand Finals.

Di babak Group Stage, 18 tim akan dibagi kedalam tiga grup berbeda berisi enam tim. Di fase ini, setiap tim akan memainkan total 24 ronde. Pembagian grup FFSI 2023 akan dilakukan melalui proses Drawing pada 7 Mei 2023.

Aturan dalam pembagian grup ini adalah juara dan runner-up dari wilayah yang sama tidak boleh tergabung dalam satu grup. Selain itu, di setiap grup juga tidak boleh ada lebih dari dua tim yang berasal dari region yang sama.

Pembagian grup FFSI 2023 (istimewa)
Pembagian grup FFSI 2023 (istimewa)

Grand Final FFSI 2023

Jumat, 26 Mei 2023

ROUNDMAPBOOYAH
1BERMUDAEARENA
2PURGATORYTBD
3ALPINETBD
4NEXTERRATBD
5BERMUDATBD
6BERMUDATBD

League Phase

WEEK 2

Jumat, 19 Mei 2023

ROUNDMAPBOOYAH
1BERMUDATeam Flash
2PURGATORYFW Esports
3ALPINEMORPH Team
4NEXTERRAEVOS Phoenix
5BERMUDAP Esports
6BERMUDAP Esports

Sabtu, 20 Mei 2023

ROUNDMAPBOOYAH
1BERMUDAP Esports
2PURGATORYFW Esports
3ALPINEEXPAND
4NEXTERRAEARENA
5BERMUDAMORPH Team
6NEXTERRAMORPH Team

Minggu, 21 Mei 2023

ROUNDMAPBOOYAH
1BERMUDAGARSY Aphrodite
2PURGATORYMAGIC Esports
3ALPINEGARSY Aphrodite
4NEXTERRATeam FLASH
5BERMUDATeam FLASH
6PURGATORYEXPAND

WEEK 1

Jumat, 12 Mei 2023

ROUNDMAPBOOYAH
1BERMUDAP Esports
2PURGATORYFW Esports
3ALPINEMORPH Team
4NEXTERRAFirst Raiders Eclipse
5BERMUDAEVOS Phoenix
6PURGATORYEVOS Phoenix

Sabtu, 13 Mei 2023

ROUNDMAPBOOYAH
1BERMUDAMORPH Team
2PURGATORYEXPAND
3ALPINEP Esports
4NEXTERRAMagic Esports
5BERMUDAGenesis Dogma SF
6NEXTERRAMORPH Team

Minggu, 14 Mei 2023

ROUNDMAPBOOYAH
1BERMUDAEagle Esports
2PURGATORYEXPAND
3ALPINEEVOS Phoenix
4NEXTERRAEVOS Phoenix
5BERMUDAMAGIC Esports
6ALPINEMAGIC Esports


Klasemen

RankNama TimMatchBOOYAHElimsRank PtsTotal
1PEs245148141289
2EARENA241154128274
3FW243118144262
4FR Eclipse241138123261
5MORPH246118133251
6EVOS TH185128121249
7MAGIC182123115238
8EXPAND18389106195
9FLASH1819294186
10SBTC1009885183
11GD SF1818988177
12EAGLE1818488172
13GARSY1808065145
14VMUNDO2407074144
15ALPHA1815273125
16LGDS1805669125
17FARANG1803671107

Cara menonton FFSI 2023

Untuk menyaksikan keseluruhan turnamen FFSI 2023 dapat kalian saksikan melalui kanal YouTube Garena Free Fire Indonesia, FF Esports ID, atau melalui kanal sosial media lainnya seperti TikTok, Facebook serta melalui KOL/YouTuber Free Fire.