Filmmaker Lucky Kuswandi Kembali dengan Film 108 Days, Ini Sinopsisnya
Berita Baru, Film – Kabar terkini dari sutradara Lucky Kuswangi yang dikabarkan akan menyutradarai film berjudul 108 Days. Dikutip dari Media Indonesia, film ini terpilih untuk didukung secara finansial oleh Hong Kong Asia Film Financing Forum (HAF) bersama 28 film lainya.
Lucky dikenal merepresentasikan isu-isu LGBT dalam flmnya, seperti film Selamat Pagi, Malam dan Madame X yang menyuarakan isu-isu minoritas jender tersebut. Kali ini, 108 Days akan mengangkat masalah pelecehan seksual dan homophobia di Indonesia, yang kerap lepas dari pengamatan publik.
Sinopsis film 108 Days menceritakan tentang seorang guru yang dituduh melakukan pelecehan seksual kepada muridnya. Tuduhan ini berimbas pada memburuknya citra sekolah. Seiring waktu, tuduhan itu semakin ekstrem dan melibatkan exposure dari media. Apa yang terjadi selanjutnya pada guru itu dan apa yang sebenarnya ingin disampaikan oleh Lucky, kita tunggu saja, ya.
Film ini mengangkat kisah yang nyata terjadi baru-baru ini mengenai pelecehan seksual, lalu diolah menjadi sebuah kisah fiksi. Diniatkan, film 108 Days bakal menyadarkan masyarakat mengenai pentingnya memperhatikan isu pelecehan seksual, serta bagaimana homophobia masih kuat di Indonesia.
108 Days akan diproduksi oleh Palari Films yang sebelumnya mengerjakan Posesif (2017) dan Aruna & Lidahnya (2018), dan keduanya tembus penghargaan FFI. Kita tunggu jadwal tayangnya, yak!