Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Channing Tatum
Channing Tatum ungkap alasannya hampir berhenti akting. (Sean Zanni/Patrick McMullan via Getty Images)

Channing Tatum Nyaris Berhenti Akting, Kenapa?



Berita Baru, Entertainment – Aktor Channing Tatum mengungkapkan, dirinya nyaris berhenti akting sejak tahun 2018. Hal ini ia bagikan pada wawancara dengan Variety, beberapa waktu lalu.

Mega bintang yang menorehkan jejak lewat film Step Up (2006), Dear John (2010), dan 21 Jump Street (2012) ini memang tak banyak muncul dalam proyek sinema di beberapa tahun terakhir. Rupanya, absennya Channing Tatum dari layar lebar bukan tanpa alasan.

Channing Tatum: Aku Ingin Ambil Napas

Kepada Variety, Channing Tatum mengungkapkan alasannya mundur dari akting untuk beberapa saat, bahkan nyaris berniat berhenti dari sorot layar.

Ia berpikir untuk berhenti akting pada tahun 2018, tak lama setelah berpisah dari Jenna Dewan, lawan mainnya dalam film Step Up. Ia melakukan perenungan pada dirinya sendiri, apakah ia masih ingin bermain film?

Channing Tatum
Perpisahan dengan kekasih dan jadwal padat beberapa tahun lalu menjadi alasan Channing Tatum untuk rehat dari layar perak. (Brian Bowen Smith/Variety)

“Apakah saya ingin berakting lagi? Apakah saya akan menyutradarai [film]? Apakah saya ingin berada di industri ini lagi? Saya beruntung. Saya memenangkan tiket lotre kreatif. Saya menghasilkan sedikit uang, jadi saya bisa mundur selangkah dan mencari tahu apa itu hidup,” ujarnya mengenang masa itu.

Ia pun mengambil waktu untuk beristirahat. “Saya memahat. Saya mengambil foto. Saya menulis [hal-hal] saya sendiri, tidak seperti naskah atau apa pun. Hanya berkreasi pada level yang berbeda. Saya ingin mengambil nafas,” lanjut Channing Tatum.

Masa yang Padat

Channing Tatum juga menyebutkan jadwal kerja yang padat termasuk saat syuting 22 Jump Street dari 2014 dan Jupiter Ascending di tahun 2015 sebagai alasan baginya untuk mengambil cuti. Dia bahkan mengakui, dua film terakhirnya tak seperti yang ia inginkan.

Penonton mungkin senang melihatnya di layar lebar, namun faktanya ia menekan diri terlalu keras hingga mengalami kelelahan.

“Saya mengambil empat film berturut-turut tanpa waktu istirahat. Saya tidak sebaik yang saya inginkan di dua film terakhir karena saya tidak punya energi,” ujarnya.

Setelah empat tahun absen dari sorotan, kini Channing Tatum kembali dengan membintangi The Lost City bersama Sandra Bullock, Daniel Radcliffe, dan Brad Pitt yang siap tayang pada 23 Maret mendatang.

Ia juga akan tampil dalam film komedi drama berjudul Dog yang bakal rilis di bioskop pada 18 Februari lalu. Berikut trailernya untukmu.