Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Cek KLIK

BPOM Luncurkan Program Baru, Ayo Cek KLIK



Berita Baru, Jakarta – Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) saat acara talkshow Komunikasi, Informasi dan Edukasi (KIE) meluncuran Program Ayo Cek KLIK Sebelum Belanja. Acara ini diselenggarakan di Jakarta, pada hari Sabtu, (07/09).

Program Cek KLIK sendiri adalah lihat lebih teliti produk makanan dan obat yang akan dibelli dari kemasan, label, izin edar dan kedaluwarsanya. Yang artinya konsumen harus mengecek semuanya sebelum barang belanjaannya dibeli.

“Kesadaran dalam memilih dan mengonsumsi Obat dan Makanan harus dimulai dari setiap individu. Dengan kampanye Cek KLIK, masyarakat diedukasi untuk menjadi konsumen yang cerdas dan berdaya dalam melindungi diri sendiri, keluarga, dan lingkungannya,” ucap Kepala BPOM Samarinda Leonard Duma.

Untuk itu Badan POM senantiasa membangun kerja sama dengan pelaku usaha dan melibatkan masyarakat secara aktif, salah satunya dengan Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo).

Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), Penny K. Lukito mengatakan, “Keterlibatan pelaku usaha ritel ini merupakan salah satu bentuk tanggung jawab pelaku usaha dalam memberikan perlindungan konsumen berupa penyediaan produk yang aman dan berkualitas serta edukasi bagi konsumen di sarana ritel.”

Sementara itu, di ranah onlineaplikasi BPOM mobile (2D barcode) memberi kemudahan kepada masyarakat dalam melakukan pengecekan produk Obat dan Makanan yang terdaftar melalui scanning 2D barcode pada label produk.

“Melalui aplikasi ini masyarakat juga dapat melakukan pengaduan terhadap suatu produk atau mendapatkan informasi terkini dari Badan POM,” Kata Penny.