Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Korut Rudal

Belum Genap Dua Pekan, Korut Luncurkan 4 Rudal



Beritabaru.co, Internasional. – Selasa (6/8) pagi, Kepala Staf Gabungan Korea Selatan (JCS) mengumumkan bahwa Korea Utara (Korut) telah menembakkan dua rudal tak dikenal dari pantai timur wilayahnya. Penembakan rudal tersebut, merupakan peluncuran keempat dalam waktu kurang dari dua minggu, kata JCS.

Outlet media Korea Selatan Yonhap melaporkan bahwa proyektil itu ditembakkan dari Republik Rakyat Demokratik Korea Selatan, Provinsi Hwanghae. Dalam sebuah pernyataan, JCS akan terus memantau situasi jika ada peluncuran tambahan.

JCS mengatakan rudal itu terbang sangat rendah dan menempuh jarak sekitar 220 km (140 mil). Para analis menyebut, rudal itu meluncur sangat cepat. Peluncuran itu dilakukan hanya sehari setelah militer AS dan Korea Selatan tidak latihan militer bersama.

Seorang juru bicara kementerian luar negeri Korut merilis pernyataan,  memperingatkan bahwa akan ada jalan baru jika latihan bersama terus berlanjut.

“Meskipun pemerintah AS dan Korea Selatan memainkan segala macam trik untuk membenarkan latihan militer bersama, sifat agresifnya tidak dapat ditutup-tutupi dengan cara apa pun,” kata juru bicara Korea Utara, dikutip Yonhap.

“Kami tetap tidak berubah dalam pendirian kami untuk menyelesaikan masalah melalui dialog. Tetapi dinamika dialog akan tidak terlihat selama gerakan militer yang bermusuhan terus berlanjut,” tambahnya.

Sebelumnya, pada 25 Juli, Korut telah menembakkan dua rudal lainnya, salah satunya menempuh jarak 690 km. Hal itu merupakan peluncuran pertama sejak Presiden Trump dan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un mengadakan pertemuan dadakan pada bulan Juni di zona demiliterisasi (DMZ), sebuah wilayah yang memisahkan kedua Korea.

Pada kesempatan tersebut, Kim Jong-un dan Trump sepakat untuk memulai kembali perundingan denuklirisasi.

Penulis :Nafisa
Sumber  :Sputnik