Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Mikasa dan Eren (sumber: 2.bp.blogspot)

Attack on Titan: Memahami Mikasa yang Protektif dan Pencemburu



Berita Baru, Anime – Mikasa Ackerman dalam serial anime Attack on Titan digambarkan sebagai karakter perempuan terkuat. Ia, sebagai keturunan Ackerman, dianugrahi kekuatan luar biasa dan ketangguhan yang tak tertandingi dalam hal pertempuran. Kekuatan yang ia miliki setara dengan titan shifter. Namun selain berkaitan dengan kekuatan Ackerman, Mikasa memiliki cerita lain yang tak kalah menarik untuk dikulik.

Mikasa sepanjang season digambarkan selalu bersama Eren Yeager. Keduanya tentu saja saling memiliki dan menyayangi satu sama lain hingga ajal menjemput. Tetapi Mikasa jauh lebih protektif dan cemburuan daripada Eren. Sementara Eren nampaka acuh tak acuh terhadap perasaan Mikasa.

Sejak kekuatan pertama Mikasa terbangkitkan karena Eren, Mikasa tumbuh dengan kesadaran akan kekuatannya dan berkali-kali menggunakannya. Sejak mereka masih bocah, Mikasa selalu mengikuti kemana Eren pergi dan selalu melindunginya dengan kekuatan yang ia miliki. Hal yang sama selalu ia lakukan ketika ia tumbuh dewasa dan sama-sama menjadi anggota pasukan pengintai.

Dalam hal apapun, Mikasa selalu menuruti apa yang Eren inginkan. Ia yang selalu khawatir dan menjadi orang pertama ketika Eren terjadi apa-apa. Ia rela melakukan apapun demi Eren. Segala hal yang ia lakukan didasari atas nama cinta, yang selama ini tak pernah ia ungkapkan.

Perasaan Mikasa terhadap Eren nampak sangat kentara bukan saja pada perilaku Mikasa yang overprotective, namun pada kecemburuannya kepada perempuan lain. Mikasa pernah cemburu ketika Eren tengah asik bermain dengan Annie Leonhart sebelum ia berubah menjadi female titan. Mikasa juga pernah cemburu kepada Historia Reiss saat Historia dan Eren tengah berjalan berdua.

Attack on Titan: Memahami Mikasa yang Protektif dan Pencemburu
Eren dan Mikasa (sumber: dexerto)

Sikapnya tentu saja bukan karena Mikasa dan Eren adalah saudara angkat, tetapi ada hal yang lebih besar dari sikap Mikasa yakni karena ia cinta. Namun perasaan cinta yang begitu dalam dan tulus yang dimiliki Mikasa kepada Eren juga bisa dipahami dengan cara lain.

Sikap Mikasa yang cemburuan dan overprotective kepada Eren didasari atas kondisi mental dan batinnya yang hidup sebatangkara. Sejak tragedi penculikan Mikasa, ia harus kehilangan kedua orang tuanya. Meski setelahnya ia tinggal bersama keluarga Grisha Yeager, namun keberadaan mereka tentu sampai kapanpun tidak akan menyembuhkan luka kehilangan Mikasa. Karena ini, ia sangat takut kehilangan Eren Yeager, satu-satunya orang yang membuat batinnya terasa hidup.