Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

3 Ulah Suporter Indonesia yang Kurang Mengenakkan di Pertandingan Lawan Timnas Vietnam
3 Ulah Suporter Indonesia yang Kurang Mengenakkan di Pertandingan Lawan Timnas Vietnam

3 Ulah Suporter Indonesia yang Kurang Mengenakkan di Pertandingan Lawan Timnas Vietnam



Berita Baru, Sepakbola – Suporter Indonesia kembali melakukan hal kurang mengenakkan di laga perdana Piala AFF 2022.

Timnas Indonesia U-19 menorehkan hasil imbang 0-0 dalam pertandingan fase Grup A Piala AFF U-19 2022. Laga itu berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/7) malam WIB.

Melihat perbuatan pendukung Indonesia yang tidak taat dengan SOP dan prosedur ketika melihat pertandingan di Stadion Patriot Candrabhaga, Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan, buru-buru melakukan evaluasi menyeluruh menatap sisa penyelenggaraan Piala AFF U-19 2022 yang berlangsung sampai 15 Juli 2022.

“Ini nanti dievaluasi dengan pihak keamanan. Kami sudah meminta Sekjen untuk melakukan koordinasi agar bisa menyortir betul. Kok, masih bisa masuk,” kata Iwan Bule Saat ditemui selepas laga.

Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 dan sedang mengajukan diri menjadi tuan rumah Piala Asia 2023. Iwan Bule meyakini insiden flare dan petasan tak akan memengaruhi hal itu.

“Insyaallah tidak lah, tapi tetap menjadi catatan. Harapan kami ini menjadi pembelajaran, menjadi pengalaman jangan sampai terulang kembali,” kata Iwan Bule.

Iwan Bule paham jika antusiasme suporter Indonesia sangat tinggi di laga-laga Timnas. Namun jangan sampai antusiasme tersebut mendorong untuk melakukan perbuatan yang melanggar aturan.

“Besok-besok saya minta dengan hormat ke suporter, saya tahu ekspektasi teman-teman suporter, tapi ini jangan sampai terjadi karena merugikan kita nantinya,” kata dia menambahkan.

Iwan Bule meminta agar perbuatan kurang mengenakkan suporter Indonesia segera dibenahi (istimewa)
Iwan Bule meminta agar perbuatan kurang mengenakkan suporter Indonesia segera dibenahi (istimewa)

3 Ulah Suporter Indonesia yang Harus Segera Dibenahi

Setidaknya, ada tiga perbuatan suporter Indonesia yang harus segera dibenahi agar tidak menyebabkan kegaduhan.

Saat lagu kebangsaan Vietnam, Tien Quan Ca, dikumandangkan sebelum pertandingan dimulai, suporter Indonesia meneriakkan suara ‘huuu’ dari tribune penonton.

Hal ini menjadi bukti ketidaksukaan suporter Indonesia kepada pemain Vietnam. Seharusnya, hal tersebut tidak boleh dilakukan sebagai bentuk penghormatan kepada laga kebangsaan negara lawan.

Selain itu, banyak pula suporter Indonesia yang menonton laga dari batas pagar antar tribune.

Kendati sudah ada steward (pengawas suporter) dan pihak keamanan yang standby di dalam stadion, tapi tak mereka tidak memberikan teguran kepada suporter Indonesia yang memanjat pagar pembatas stadion.

Selain mengganggu penonton lain, aksi memanjat pagar itu juga bisa membahayakan keselamatan.

Lain hal, di saat berlangsungnya pertandingan, suporter Indonesia terdengar membunyikan petasan dan menyalakan flare. Paling mencolok terlihat sisi tribune utara dan selatan yang paling mencolok.

Sisi utara didominasi oleh La Grande Indonesia. Sementara sisi selatan di tribune Stadion Patriot Candrabhaga diisi oleh Ultras Indonesia. Imbauan PSSI agar tak ada aksi penyalaan flare dan petasan tak diindahkan.