UIN Raden Intan Tandatangani Nota Kesepakatan dengan UI
Berita Baru, Jakarta – Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung (UIN RIL) tandatangani nota kesepakatan dengan Universitas Indonesia (UI) untuk memulai kerja sama di bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat pada Selasa (13/12) di Kampus UI Depok.
Wakil Rektor Bidang SDM dan Aset UI Prof. Dr. Ir Dedi Priadi, DEA. dalam sambutannya menyampaikan bahwa pihaknya selalu mendukung adanya kerja sama dengan UIN RIL.
“UI terus mendukung sinergitas dengan UIN Raden Intan Lampung, apalagi ini dalam rangka memperkuat Tri Dharma Perguruan Tinggi,” ungkapnya.
Untuk implementasi kerja sama nantinya, kata Prof. Dedi, akan ditindaklanjuti oleh fakultas dan Unit Kerja Khusus (UKK) baik di tingkat pelayanan dan pengabdian masyarakat atau pun komersial.
Di pihak lain, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama UIN Raden Intan Lampung, Dr. Idrus Ruslan, M.Ag. mengatakan UIN RIL merasa terhormat bisa menjalin kerja sama dengan Kampus Perjuangan, UI.
“Kerja sama ini memperluas kolaborasi UIN Raden Intan Lampung dengan perguruan tinggi di luar PTKIN,” jelasnya.
Pada acara yang sama dilakukan juga penandatanganan perjanjian kerja sama antara Abdurrahman Wahid Center for Peace and Humanities Universitas Indonesia (AWCPH UI) dan Pusat Kajian Moderasi Beragama (PKMB) UIN Raden Intan Lampung dalam bidang Pengabdian Masyarakat dan Penelitian Moderasi Beragama.
Kepala Abdurrahman Wahid Center for Peace and Humanities Universitas Indonesia (AWCPH UI) sekaligus Direktur Pengembangan Karir dan Hubungan Alumni (DPKAH) UI, Ir. Ahmad Syafiq, M.Sc., Ph.D. menegaskan bahwa sebenarnya kolaborasi antara AWCPH UI dan PKMB UIN Raden Intan Lampung tersebut sudah dimulai dengan beberapa program yang telah diselenggarakan.
“Dalam hal ini, visi dan misi kita menunjukkan kesamaan yang pada intinya bagaimana dapat berkontribusi bagi pembangunan Indonesia yang lebih baik lagi dari berbagai bidang dan disiplin yang sedang kita tekuni. Kita ingin mempeluas kerja sama sehingga manfaatnya bisa dirasakan tidak hanya oleh perguruan tinggi tetapi juga dapat dirasakan oleh masyarakat di sekitar kita,” ujar Syafiq.
Dari pihak PKMB UIN RIL sendiri, seperti diutarakan ketuanya Riski Gunawan, M.Pd.I., tengah menyiapkan beberapa program tahunan dan berkelanjutan lainnya sebagai penetrasi dari penandatanganan perjanjian kerja sama.
“Ini nantinya untuk memperkuat kajian-kajian dan pengabdian masyarakat dalam bidang moderasi beragama,” katanya.
Acara ini dihadiri juga oleh Kepala Subbagian Kerja Sama dan Kelembagaan Bagian Kerja Sama UIN RIL, Anis Handayani, S.Ag., M.Sos.; Direktur Kerja Sama (DKS) UI, Dr. Toto Pranoto; dan Direktur Riset dan Pengembangan UI Munawar Khalil, S.Si., M.Eng.Sc., Ph.D.