Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Survei: Kebanyakan Orang Jepang Mendukung Pengakuan Pernikahan Sesama Jenis

Survei: Kebanyakan Orang Jepang Mendukung Pengakuan Pernikahan Sesama Jenis



Berita Baru, Internasional – Hampir dua pertiga orang Jepang sepakat pernikahan sesama jenis harus diakui secara hukum. Hal itu berdasarkan hasil sebuah jajak pendapat publik yang diungkapkan pada Senin (13/2/23).

Dilansir dari Reuters, survei yang dilakukan kantor berita Kyodo dilangsungkan seminggu setelah Perdana Menteri Fumio Kishida memecat seorang ajudan yang mengatakan dia tidak ingin hidup berdampingan dengan pasangan lesbian, gay, biseksual atau transgender dan memperingatkan bahwa orang akan meninggalkan Jepang jika pernikahan sesama jenis diperkenalkan.

Jepang adalah satu-satunya negara di antara negara-negara Kelompok Tujuh yang secara hukum tidak mengakui ikatan sesama jenis.

Survei menunjukkan 64 persen responden mendukung pengakuan pernikahan sesama jenis dan kira-kira jumlah yang sama mengatakan diperlukan undang-undang yang mempromosikan pemahaman tentang keragaman seksual.

Lebih dari seperempat responden mengatakan mereka menentang pernikahan sesama jenis.

November lalu, pengadilan Jepang menegakkan larangan pernikahan sesama jenis tetapi mengatakan kurangnya perlindungan hukum untuk keluarga sesama jenis melanggar hak asasi mereka, sebuah komentar yang disambut baik oleh penggugat sebagai langkah untuk menyelaraskan Jepang dengan negara ekonomi maju lainnya.