Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Budi Arie
Menkominfo Budi Arie. (Foto: Istimewa)

Sambangi Kejagung, Menkominfo Budi Arie Pastikan Proyek BTS Lanjut Terus



Berita Baru, Jakarta – Menkominfo Budi Arie mendatangi kantor Kejaksaan Agung (Kejagung) pada hari ini, Senin (24/7).

Kedatangan Menteri Budi tersebut hendak bersilaturahmi dengan Jaksa Agung St Burhanuddin dan membahas kelanjutan proyek BTS 4G Kominfo.

Budi tiba di Kejagung sekitar pukul 12.00 WIB. Budi mengatakan proyek BTS akan jalan terus dan proses hukum akan diselesaikan.

“Pokoknya BTS kita jalan terus. Urusan hukumnya biar diselesaikan,” kata Budi kepada wartawan.

Terpisah, Kapuspenkum Ketut Sumedana membenarkan terkait informasi kedatangan Menkominfo Budi Arie.

Ketut menyebut Budi ingin bertemu Jaksa Agung untuk membahas kelanjutan proyek BTS 4G Kominfo.

“Benar,” kata Kapuspenkum Ketut Sumedana, dalam keterangannya.

Selain silaturahmi, menurut Ketut Budi Arie akan membahas kelanjutan proyek BTS 4G Kominfo.

“Silaturahmi sebagai pejabat baru dan pendampingan atau pengawalan proyek strategis nasional di kementrianya. Termasuk membahas kelanjutan BTS 4G” kata Ketut.

Diketahui, Budi Arie dilantik oleh Presiden Jokowi sebagai Menkominfo menggantikan Johnny G Plate yang kini menjadi terdakwa terkait kasus korupsi BTS 4G Bakti Kominfo.