Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Mudik
Situasi pemudik di Tol Cikampek (Foto: Antara)

Prediksi Kemenhub: 193,6 Juta Orang Berpergian Selama Libur Idulfitri



Berita Baru, Jakarta – Sebanyak 193,6 juta orang diprediksi akan melakukan perjalanan selama masa libur Idulfitri 1445 H, dengan mayoritas dari mereka memilih untuk mudik atau pulang ke kampung halaman.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Badan Kebijakan Transportasi Kemenhub, Robby Kurniawan, dalam konferensi pers daring pada Minggu (17/3).

“Dari 71,7% (masyarakat yang disurvei) 52% itu menyatakan mudik dalam rangka Idulfitri. Lalu 35,2% itu akan menyatakan mereka mengunjungi silaturahmi keluarga 10,6%, 10,6% akan melakukan wisata memanfaatkan liburan selama Idulfitri,” kata Robby.

Data ini didapatkan Kemenhub melalui survei yang dilakukan selama 1 bulan terhitung dari 29 Januari hingga 29 Februari 2024, melibatkan 48.372 responden yang didapatkan melalui sms blast secara proporsional.

Robby juga mengungkapkan bahwa mayoritas masyarakat yang akan melakukan perjalanan selama libur lebaran 2024 berasal dari kelompok usia 25 hingga 29 tahun, dengan mayoritas dari mereka adalah karyawan swasta dengan ruang penghasilan antara 3 sampai 5 juta dan pendidikan SMA atau sederajat.

Menurut Robby, angka mobilitas masyarakat yang akan berpergian pada libur lebaran kali ini meningkat hampir 30% dibandingkan dengan lebaran 2022 dan 2023.

“Nah, kalau kita lihat perbandingan dari tahun 2022-2023 dan 2024 terjadi tren peningkatan dimana tahun 2022 yang berpergian hanya kurang lebih 31,6%, tahun 2023 45,6%, dan tahun 2024 71,7%,” jelas dia.