Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Pemberlakuan PSBB di Gresik: Pasien Positif Bertambah, Total 25 Orang

Pemberlakuan PSBB di Gresik: Pasien Positif Bertambah, Total 25 Orang



Berita Baru, Gresik – Pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kabupaten Gresik telah berjalan selama 2 hari, kendati demikian, pasien yang dinyatakan positif Covid-19 bertambah.

Pada hari ini, Rabu (29/4), pasien positif Covid-19 di Gresik bertambah 1 orang, pasien diketahui dari Kecamatan Menganti, total 25 orang.

Humas Pemkab Gresik, Reza Pahlevi, mengatakan, pasien baru yang positif Covid berasal dari Desa Kepatihan, Kecamatan Menganti.

“Ada tambahan satu konfirmasi positif, yang berasal dari desa Kepatihan kecamatan menganti,” ujarnya kepada Beritabaru.co, Rabu (29/2).

Dikatakan Reza, sapaan akrabnya, hasil SWAB yang keluar hari ini dan kemarin terhadap kontak erat resiko tinggi dan PDP dinyatakan negatif.

“Hasil SWAB baru, yang keluar hari ini dan kemarin terhadap kontak erat resiko tinggi dan PDP Alhamdulilah 14 dinyatakan negatif,” imbuhnya.

Berdasarkan data terbaru satgas penanganan Covid-19 Gresik, jumlah terpapar positif Covid-19 sebanyak 25 orang, PDP 140 orang, ODP 1103 orang, OTG 175 orang.