Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

IKEA Luncurkan Speaker Bingkai Symfonisk Juli Mendatang
Sonos- IKEA symfonisk picture frame speaker/Doc. Gaia Design

IKEA Luncurkan Speaker Bingkai Symfonisk Juli Mendatang



Berita Baru, Inovasi – IKEA dikabarkan akan meluncurkan sebuah speaker Symfonisk terbaru mereka yang memiliki fungsi ganda sebagai bingkai foto juli mendatang.

Speaker tersebut mungkin akan sangat menarik bagi pengguna yang kadang merasa bahwa beberapa gadget teknologi atau perangkat pintar terlihat menjadi terlalu menonjol di rumah padahal mereka menginginkan perangkat yang bisa menyesuaikan dengan desain ruang atau perabot lainnya.

Dilansir dari Ubergizmo, sebenarnya pengembangan speaker ini telah diisyaratkan pada bulan April lalu, di mana tampaknya IKEA dan Sonos mengisyaratkan berkolaborasi lagi. Kini, sepertinya kolaborasi itu resmi dan produk baru ini akan debut pada tanggal 15 Juli.

“Apa yang membuat speaker ini unik adalah dapat berfungsi ganda sebagai bingkai foto di mana akan ada berbagai karya seni yang kompatibel yang dijual terpisah masing-masing seharga 20 dolar,” ungkap laporan tersebut, dikutip Berita Baru, Rabu (16/6/21).

“Karya seni ini semuanya dibuat khusus untuk bingkai sehingga dapat dipasang atau dilepas dengan mudah. Ini berarti bahwa dalam hal penyesuaian, Anda mungkin tidak dapat menyesuaikannya dengan karya seni pribadi Anda.”

Sayangnya untuk saat ini belum ada laporan lenih lanjut terkait kualitas dari speaker ini, setidaknya itu bisa menjadi cara yang baik untuk memadukan seni dan gadget bersama.

Tentu hal ini bukanlah pertama kalinya, mengingat sebelumnya upaya serupa dari perusahaan lain seperti Samsung, yang juga telah membuat TV yang dapat berfungsi ganda sebagai bingkai foto yang digunakan untuk menampilkan foto atau karya seni.