Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

WNI tiba di Jeddah usai dievakuasi dari Sudan (Foto: istimewa)
WNI tiba di Jeddah usai dievakuasi dari Sudan (Foto: istimewa)

385 WNI yang Dievakuasi dari Sudan Tiba di Jakarta



Berita Baru, Jakarta – Sebanyak 385 warga negara Indonesia (WNI) tiba di Jakarta setelah berhasil dievakuasi dari Sudan yang tengah dilanda perang. Menteri Luar Negeri Indonesia, Retno Marsudi, mengatakan bahwa ratusan WNI tersebut tiba melalui Jeddah.

Retno menjelaskan bahwa tahap pertama dari pemulangan WNI yang dievakuasi telah berhasil dilaksanakan, dimana dari total 902 WNI yang akan dipulangkan, sebanyak 385 WNI telah tiba di Tanah Air.

“Alhamdulillah sekitar pukul 05.46 WIB, sebanyak 385 warga negara Indonesia dengan Garuda GA991 telah mendarat di Jakarta. Mereka terdiri dari 248 perempuan, 137 laki-laki dan di antara mereka terdapat 43 anak-anak,” kata Retno dalam konferensi persnya, Jumat (28/4/2023).

Dalam konferensi persnya, Retno menyatakan bahwa WNI yang telah melalui proses evakuasi yang panjang dan melelahkan akan diinapkan sementara di Asrama Pondok Gede sebelum dipulangkan ke daerah masing-masing.

“Mengingat perjalanan evakuasi sangat panjang dan melelahkan, maka saat tiba di Jakarta akan diinapkan sementara di Asrama Pondok Gede sebelum dipulangkan ke daerah masing-masing,” ujarnya.

Sebelumnya, pada Kamis (27/4/2023), Retno mengumumkan rencana pemulangan sebanyak 390 WNI dari Jeddah ke Indonesia. Namun, Retno menekankan bahwa situasi yang selalu berubah dapat membuat rencana tersebut berubah.

Retno juga menyatakan bahwa ia akan hadir langsung di bandara untuk menyambut kedatangan 390 WNI lainnya yang direncanakan akan tiba di Indonesia pada pagi hari besok.