Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Terpilih Ketua Afkab Pamekasan, Tabri Siap Cetak Atlet Berprestasi

Terpilih Ketua Afkab Pamekasan, Tabri Siap Cetak Atlet Berprestasi



Pamekasan, Berita Baru – Tabri S Munir, Mantan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pamekasan, terpilih sebagai Ketua Ketua Asosiasi Futsal Kabupaten (Afkab) Pamekasan, Jawa Timur pada Kongres Luar Biasa Afkab yang di gelar di Kantor Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) setempat, Senin (03/06).

Tabri terpilih sebagai Ketua Afkab secara aklamasi, Pemuda asal Sumenep itu di nyatakan calon tunggal karena dirinya hanya yang memenuhi persyaratan sebagai Ketua Afkab.

Caleg DPRD Dapil 2 terpilih itu bertekad akan membawa cabang olahraga (Cabor) Futsal bukan hanya sebagai hiburan melainkan menjadi Cabor yang Mandiri dan memiliki nilai ekonomi kepada warga Gerbang Salam.

“Targetnya futsal menjadi sebuah cabang olahraga yang mandiri dan bisa memiliki impact ekonomi kepada warga dan tentunya juga tidak hanya sekedar hiburan,” katanya usai terpilih .

Selain itu, ia bertekad akan melahirkan atlet Pamekasan yang berjiwa tanding, baik lokal hingga Nasional.

“Tapi juga menjadi olahraga favorit dan bisa melahirkan atlet yang berprestasi, baik di regional dan bersyukur kalau misalnya sampai internasional,” tambah Tabri.

Tugas lain yang menjadi Pekerjaan Rumah (PR) yaitu menyelesaikan kondisi internal kepengurusan.

“Yang pasti, kita selesaikan dulu konsolidasi internal. Kemudian penataan klub, sehingga ke depannya kalau sudah tertata dengan baik, baru kita berbicara kompetisi internal,” tuturnya.

Ketua Bidang Olahraga Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor) itu akan segera merumuskan program kerja Afkab, salah satunya dengan mengadakan kompetisi baik internal atau terbuka.

“Bahwa ke depannya akan berlanjut misalnya menjadikan kompetisi internal, bisa melahirkan klub yang mewakili Pamekasan di kompetisi internal Jawa Timur, itu akan lebih baik ke depannya,” tutup Tabri.