Razia Warung Makan, Satpol PP Gresik Temukan Penjaga Berpakaian Minim dan Seksi
Berita Baru, Gresik – Warung makan dan kopi di Jalan Tri Dharma Kecamatan Kebomas sekilas tidak begitu ramai pembeli, namun ternyata penjaga warung lebih dari 4 orang.
Bahkan penjaga warung yang mayoritas wanita berpakaian minim dan seksi. Warga sekitar pun dibuat resah dengan pemandangan penjaga warung di kawasan tersebut.
Guna memastikan, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Gresik langsung bertindak melakukan razia ke lokasi dan mengamankan 8 orang termasuk pemilik warung.
“Kami dan anggota Satpol PP Gresik langsung ke lokasi dan ternyata penjual warkop lebih dari satu dengan berpakaian minim atau seksi,” kata Kepala Bidang (Kabid) Trantibun Satpol PP Gresik, Sulyono.
Mendapati hal itu, pemilik dan penjual atau penjaga warung kopi langsung dibawa ke markas Satpol PP Gresik untuk didata identitasnya. Hasil pendataan, satu penjual yang kedapatan tidak membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP). Rata-rata mereka berasal dari luar daerah.
“Nah untuk KTP diamankan di kantor dan sedangkan penjual atau penjaga warung makan dipulangkan dengan catatan tidak mengulangi hal tersebut,” jelasnya.
Usai didata, penjual atau penjaga warung makan itu juga diberikan pembinaan atau pengarahan sebagai tindaklanjut penegakan Peraturan Daerah (Perda) nomor 15 tahun 2013 tentang ketentraman dan ketertiban.
Sulyono berharap, seluruh elemen masyarakat bisa saling menjaga keamanan dan kenyamanan Kabupaten Gresik yang notabene merupakan Kota Santri.
“Maka kami berharap kepada mereka untuk mencari pekerjaan di luar Kabupaten Gresik dan jangan disini. Kalau masih tetap seperti itu kami tidak segan untuk menindaklanjuti ke ranah hukum, apabila melanggar 2 sampai 3 kali,” tutupnya.