Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Pembenahan Infrastruktur Jalan di Gresik Tahun 2023 Rogoh Anggaran 371 Miliar

Pembenahan Infrastruktur Jalan di Gresik Tahun 2023 Rogoh Anggaran 371 Miliar



Berita Baru, Gresik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Gresik mengalokasikan dana sebesar 371 miliar untuk membenahi infrastruktur jalan di tahun 2023. Dana sebesar itu akan digunakan untuk peningkatan dan pemeliharaan jalan sepanjang 77,21 Kilometer.

Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani mengatakan, dari total 512.164 Km infrastruktur jalan Kabupaten Gresik, 51,6% dalam kondisi baik. Sementara 24,20 rusak ringan, 22,3% kondisi sedang dan 1,8% rusak berat. 

“Untuk infrastruktur jalan pada tahun 2023 direncanakan peningkatan/pemeliharaan jalan sepanjang 77,21 Km dengan alokasi dana 371 Milyar,” kata Bupati Gus Yani dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Gresik tahun 2023 di Ruang Mandala Bhakti Praja, lantai 4 Kantor Bupati Gresik, Jum’at (22/03).

Bupati Gus Yani juga membeberkan permasalahan banjir di Kabupaten Gresik. Berdasarkan data yang ia peroleh, terdapat 42 titik banjir yang berdampak pada 63,1 Km jalan, 5.838 rumah warga dan 3.057 Hektar sawah dan tambak.

Mengatasi permasalahan tersebut, Bupati Gus Yani menjelaskan jika saat ini Pemkab Gresik telah melakukan langkah-langkah dalam penanganannya, yaitu dengan Normalisasi Kali Lamong.

“Mudah-mudahan ini bisa terealisasi dengan baik, karena kami yakin ketika infrastruktur berupa kemantapan jalan dan terkendalinya banjir, otomatis ada peningkatan kesejahteraan bagi masyarakat Gresik,” tandasnya.

Menurut Bupati Gus Yani, pembebasan lahan di bantaran Kali Lamong pada tahun 2021 telah dilaksanakan sepanjang ± 6,3 Km yang bersumber dari dana APBD dan ±4,15 Km dan dana CSR. Kemudian tahun 2022 ditargetkan pembebasan ±15,73 Km yang telah dianggarkan dalam APBD.

“Untuk tahun 2023 direncanakan pembebasan sepanjang ±12,5 Km dengan menggunakan dana APBD,” jelasnya.

Ia pun mengapresiasi tinggi atas partisipasi dari seluruh pelaku pembangunan yang telah memberikan sumbangsih terbaiknya untuk menghadiri percepatan pembangunan menuju Gresik Baru.

“Langkah kita bersama adalah pembangunan Gresik yang utuh yaitu menghapuskan ketimpangan antar wilayah, mendorong pemerataan pembangunan dari perkotaan hingga pelosok pedesaan. Serta bersama mari kita berbenah untuk mengatasi permasalahan yang nyata dengan kita tuangkan bersama dalam RKPD tahun 2023,” tutupnya.