Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

New York Berencana untuk Permanenkan Aturan Restoran Outdoor

New York Berencana untuk Permanenkan Aturan Restoran Outdoor



Berita Baru – Pemerintah berwenang Kota New York tengah mempertimbangkan status permanen terkait aturan makan di pinggir jalan atau outdoor sebagai bagian dari New Normal.

Sebelumnya, kota tersebut untuk pertama kalinya mengizinkan para pemilik usaha restoran untuk menyediakan kursi di luar ruangan pada tahun 2020 lalu, sebagai tindakan sementara untuk membantu memperbaiki dampak ekonomi dari pandemi virus corona.

Rencana untuk memberikan status permanen atas izin membuka meja makan di ribuan “jalan” di luar restoran dan bar kota itu juga mendapat dukungan Walikota Eric Adams dan Aliansi Perhotelan New York.

Sementara itu kelompok penentang mengatakan makan di luar ruangan telah menciptakan kondisi yang tidak sehat, menarik lebih banyak tikus ke trotoar, menarik keluhan kebisingan di beberapa lingkungan dan mengurangi jumlah ruang parkir yang tersedia.

Asosiasi Pemadam Kebakaran Berseragam di kota itu juga mengeluh bahwa hal tersebut selama ini telah menyebabkan jalan-jalan menjadi lebih sempit sehingga kerap memperlambat respon mereka dan menyulitkan mereka menaikkan tangga penyelamatan dengan aman.

Sebuah aliansi bisnis lokal bernama The Coalition United for Equitable Urban Policy, telah mengadakan unjuk rasa bertemakan “Chuck the Sheds” selama akhir pekan.

Kafe-kafe luar ruangan pertama kali diizinkan secara sementara di bawah inisiatif “Restoran Terbuka” untuk membantu mengimbangi penutupan tempat makan dalam ruangan karena pandemi, dan kemudian ketika pembatasan kapasitas yang ketat diberlakukan.

Pejabat kota dan industri restoran telah memuji inisiatif untuk menyelamatkan ribuan restoran dari penutupan permanen dan memungkinkan puluhan ribu pekerja untuk mempertahankan pekerjaan mereka.

Menurut teknologi pelacak online, saat ini lebih dari 12.000 restoran dan bar di seluruh New York, yang pernah menjadi pusat pandemi, ambil bagian dalam program ini dan 360 jalan telah ditutup untuk mobil guna memperluas ruang makan restoran di luar ruangan.

Anggota dewan Marjorie Velázquez, yang mensponsori RUU tersebut, mengatakan program sementara itu menyelamatkan lebih dari 100.000 pekerjaan di seluruh kota.

“Di luar dampak ekonomi yang positif, makan di luar ruangan membayangkan kembali apa yang bisa dilakukan kota dengan jalan-jalan kita,” kata Velázquez yang memimpin sidang terkait usulan tersebut, dilansir dari Reuters, Rabu (9/2/22).

Anggota dewan pada sidang hari Selasa mempertanyakan apakah departemen transportasi kota memiliki kapasitas untuk mengawasi program semacam itu. Beberapa lainnya, prihatin dengan ribuan keluhan yang masuk ke beberapa restoran, mempertanyakan standar dan tindakan penegakan apa yang akan diterapkan untuk memastikan keamanan dan kebersihan.