Live Streaming Bologna vs AC Milan, Dini Hari Pukul 01.45 WIB
Berita Baru, Sepak Bola — AC Milan akan memulai laga pembuka melawan Bologna di Seriea A Italia musim 2020-2021, Rabu (22/9) pukul 01.45 WIB dini hari. AC Milan telah melakukan pemanasan mesin, dan mereka tentunya ingin memulai start sempurna.
Sebelumnya, AC Milan sudah memainkan laga kompetitif pertamanya musim ini. Melawan tuan rumah Shamrock Rovers di babak kualifikasi kedua Liga Europa, Jumat (18/9), Rossoneri mampu menang 2-0.
Gol-gol mereka lahir lewat Zlatan Ibrahimovic pada menit ke-23 dan Hakan Calhanoglu pada menit ke-67.
Pemain-pemain anyar mereka, seperti Sandro Tonali dan Brahim Diaz, baru diturunkan oleh pelatih Stefano Pioli enam menit sebelum pertandingan berakhir.
Bahkan saat ini, mereka tentu sudah sangat siap menatap Serie A musim anyar. Usai memenangi keempat laga uji coba (4-2 vs Novara, 4-1 vs Monza, 5-1 vs Vicenza, 3-1 vs Brescia), Milan kemudian menekuk Shamrock Rovers dalam kualifikasi Liga Europa.
Pada musim sebelumnya, Milan memenangi laga kandangnya melawam Bologna dengan skor meyakinkan 5-1.
Gol-gol Milan dicatatkan oleh Alexis Saelemaekers (10′), Hakan Calhanoglu (24′), Ismael Bennacer (49′), Ante Rebic (57′), dan Davide Calabria (90+2′).
Sementara itu, gol hiburan Bologna dicetak oleh Takehiro Tomiyasu (44′).
Perkiraan Pemain
Milan (4-2-3-1): Donnarumma; Calabria, Kjaer, Gabbia, Theo Hernandez; Kessie, Bennacer; Castillejo, Calhanoglu, Rebic; Ibrahimovic.
Pelatih: Stefano Pioli.
Bologna (4-2-3-1): Skorupski; De Silvestri, Tomiyasu, Danilo, Dijks; Schouten, Dominguez; Orsolini, Soriano, Barrow; Palacio.
Pelatih: Sinisa Mihajlovic.
Link live streaming Bologna vs AC Milan
Catatan: Jika link tidak bisa diakses, pakailah VPN, dijamin lancar!