Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Film Parasite
Salah satu gambar cuplikan Film Parasite

Komedi Tragedi Manusia: Film Parasite



Komedi Tradegi Manusia: Film Parasite
Oleh: Soe (Penikmat Film)

Beritabaru.co, Resensi Film. – Film Parasite atau Gisaengchung yang bergenre komedi-tradegi,  berhasil memukau dunia dan menjadikannya film paling dicari saat ini.

Film Parasite dibuka dengan menampilkan tragedi kehidupan keluarga Kim Ki Taek yang miskin. Kim Ki Taek adalah seorang mantan supir, yang sehari-hari hanya bekerja borongan melipat kardus pizza bersama  keluarganya. Apapun mereka kerjakan untuk dapat menyambung hidup.

Mereka tinggal berdesak-desakan di rumah semi basement yang sempit dan lembab. Saking miskinnya mereka hanya bisa berinternet di area toilet, dengan menumpang wi fi tetangganya.

Meskipun miskin, keluarga ini ditampilkan menikmati kehidupan yang mereka jalankan. Keluarga kim tidak ditampilkan depresi dengan kehidupannya, bahkan terlihat menikmati kemiskinan yang berjalan disamping mereka.

Cerita  mulai berjalan ketika Ki Woo anak lelaki di keluarga Kim Ki TAek mendapatkan tawaran bekerja sebagai guru privat di sebuah keluarga kaya dari temannya.  Ki Woo yang tidak memiliki ijazah, dibantu oleh adiknya untuk memalsukan ijazah demi melamar di keluarga kaya tersebut, Keluarga Park.

Setelah diterima sebagai guru privat di keluarga Park, Ki Woo mulai menjalankan strategi agar seluruh keluarganya dapat bekerja di rumah keluarga Park. Satu per satu rencana Ki woo jalankan, dimulai dengan mengusulkan adiknya untuk menjadi guru seni bagi salah satu anak keluarga Park, dilanjutkan dengan memasukkan ayahnya sebagai supir, hingga terakhir memasukkan ibunya untuk bekerja sebagai pembantu di keluarga Park.  

Sifat keserakahan dan ‘keliaran’ manusia sangat gamblang digambarkan pada saat Ki Woo dan keluarganya berusaha memanfaatkan dan membuat momentum di keluarga Park. Namun, semulus apapun rencana keluarga Kim Ki Taek, ternyata hancur karena sesuatu hal yang tidak terduga, yang tersembunyi di bagian basement rumah Keluarga Park.

Film Parasite, sukses mengangkat sebuah tradegi kehidupan. Dimulai dari penceritaan kondisi kemiskinan dan kesenjangan yang terjadi di masyarakat manapun, mengkritik realitas kapitalisme dan hirearki kelas social, hingga menampilkan penggambaran sisi gelap yang terdapat di bagian terdalam seorang manusia yang penuh tipu daya.                                     

Film Parasite berhasil memenangkan penghargaan tertinggi Palme d’Or di ajang Cannes Film Festival 2019. Film besutan Boong Joon-ho ini, sukses memukau dunia dengan menyuguhkan dark comedy dan tradegi yang sangat ciamik. 

Boong Joon-ho yang piawai di genre thriller misteri, sukses  mencampuradukkan detail-detail tradegi kehidupan manusia dengan semua remah-remahnya serta menyajikannya sebagai komedi satir dengan berbagai symbol yang unik.  Standing ovation, memang pantas diberikan untuk film ini.