Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Gelar OTT di Kolaka Timur, KPK Amankan Sejumlah Orang
(Foto: Istimewa)

Gelar OTT di Kolaka Timur, KPK Amankan Sejumlah Orang



Berita Baru, Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) di wilayah Kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara (Sulteng).

Dalam operasi senyap tersebut, tim penindakan KPK dikabarkan mengamankan sejumlah pihak.

“Benar, berdasarkan informasi yang kami terima, Selasa (21/9), sekitar jam 8 malam, tim KPK berhasil mengamankan beberapa pihak dalam kegiatan tangkap tangan terkait dugaan tindak pidana korupsi di wilayah Kabupaten Kolaka Timur Sultra,” ujar Plt. Juru Bicara Penindakan KPK, Ali Fikri, dalam keterangan resminya, Rabu (22/9).

Kendati demikian, Ali belum menyampaikan informasi secara rinci mengenai latar belakang pihak yang diamankan tersebut, pun dengan kasus yang tengah diusut.

Hanya saja, Ali menerangkan para pihak yang terjerat OTT tersebut masih menjalani pemeriksaan untuk kemudian bisa dibawa ke Jakarta.

“Saat ini para pihak yang ditangkap dan diamankan masih dalam proses permintaan keterangan oleh tim KPK,” kata Ali.

Ali mengaku akan segera menyampaikan informasi lebih lanjut mengenai hasil OTT yang dilakukan KPK tersebut.

“Perkembangannya akan kami sampaikan lebih lanjut,” tandasnya.