Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Jelang Natal & Tahun Baru, KAI Siapkan Penjualan Tiket H-30

Jelang Natal & Tahun Baru, KAI Siapkan Penjualan Tiket H-30



Berita Baru, Jakarta – PT Kereta Api Indonesia (Persero) memprediksi pada masa Angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2019/2020 ditetapkan selama 18 hari, mulai (19/12/2019) sampai (5/1/2020).

Direktur Utama KAI Edi Sukmoro ‎mengatakan, akan ada kenaikan volume penumpang kereta api sebesar 4% menjadi 5,9 juta penumpang.

“Selama masa Angkutan Nataru 2019/2020, KAI akan menjalankan 404 perjalanan KA yang terdiri dari 374 KA Reguler dan 30 KA Nataru, naik 2,5% dari tahun 2018 sebanyak 394 KA yaitu 346 KA Reguler dan 48 KA Nataru,” kata Edi pada saat Press Conference, di Gedung Jakarta Railways Center, Jakarta, Senin (18/11/2019).

Selain itu, pihaknya meningkatkan kapasitas tempat duduk harian sebesar 4% di 2019 menjadi 250.012 tempat duduk dari 240.162 tempat duduk di 2018.

“Tiket KA Jarak Jauh Reguler pada masa Nataru 2019/2020 dapat dibeli mulai (19/11/2019) atau H-30 keberangkatan di seluruh kanal resmi penjualan tiket kereta api,” jelas Edi.

Edi menambahkan, KA Lokal, tiket dapat dipesan mulai H-7 Keberangkatan melalui aplikasi KAI Access atau 3 jam sebelum keberangkatan di loket stasiun.

Berikut KA Natal dan Tahun Baru 2019/2020 yang masing-masing melayani 2 perjalanan per hari:

  1. Argo Lawu Fakultatif Solo – Gambir (PP)
  2. Argo Dwipangga Fakultatif Solo – Gambir (PP)
  3. Taksaka Fakultatif Yogyakarta – Gambir (PP)
  4. Argo Muria Fakultatif Semarang Tawang – Gambir (PP)
  5. Argo Sindoro Fakultatif Semarang Tawang – Gambir (PP)
  6. Gajayana Fakultatif Malang – Gambir (PP)
  7. Sembrani Fakultatif Surabaya Pasarturi – Gambir (PP)
  8. Purwojaya Fakultatif Cilacap – Gambir (PP)
  9. Lodaya Nataru Solo – Bandung (PP)
  10. Kutojaya Utara Fakultatif Kutoarjo – Pasar Senen (PP)
  11. Sawunggalih Fakultatif Kutoarjo – Pasar Senen (PP)
  12. Matarmaja Nataru Malang – Pasar Senen (PP)
  13. Brantas Nataru Blitar – Pasar Senen (PP)
  14. Kertajaya Nataru Surabaya Pasarturi – Pasar Senen (PP)
  15. Sancaka Fakultatif Surabaya Gubeng – Yogyakarta (PP)