Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

HMPB
Salah satu demonstran membentangkan poster bertulisan “Pecat Kapolres Bangkalan”. (Foto: doc. HMPB)

Akun Facebook HMPB di-Hack Usai Menginformasikan Aksi di Depan Polres Bangkalan



Berita Baru, Bangkalan – Ketua Himpunan Mahasiswa Pascasarjana Bangkalan (HMPB), Abdul Hakim menyebut bahwa usai menggelar aksi demonstrasi mendesak Kapolres Bangkalan mundur, aku facebook HMPB di-hack oleh orang yang tidak bertanggung jawab.

Kepada Beritabaru.co Hakim mengaku, setelah mengapload foto dan disertai dengan keterangan kronologis tindakan arogansi seorang oknum polisi saat aksi, beberapa menit kemudian akun Facebook HMPB tidak bisa dibuka.

“Setelah kami mengapload aksi kami, menandai dan menuliskan kronologisnya, beberapa menit masih bisa, namum beberapa menit kemudian sudah tidak bisa buka. Kami sangat menduga hack akun HMPB ada relevansinya dengan aksi demo yang kami lakukan,” tutur Hakim.

Abdul Hakim sangat menyayangkan, apabila tindakan hack akun tersebut benar-benar berkaitan dengan tuntutan HMPB serta tindakan represif oknum polisi sebagaimana ditulis dalam keterangan foto yang diupload.

“Karena pasca demo akum HMPB di-hack. Kalau memang benar yang melakukan pihak kepolisian, sangat disayangkan sekali,” jelasnya.

“Sebetulnya kami hanya aksi diam dan damai dalam rangka mengingatkan Posisi Kepolisian. Karena dalam situasi pandemi, kriminalitas di bumi Bangkalan sangat meningkat. Sementara Kapolres tidak tanggap,” kata Hakim.

“Kami hanya mendorong Kepolisian bekerja bekerja profesional. Namun entah kenapa pasca memberikan informasi di FB tentang aksi yang kami lakukan, akun kami di-hack. Ini tidak pernah terjadi sebelumnya, baru kali,” tukas Hakim.

HMPB
Hasil tangkap layar, foto dan keterangan HMPB usai menggelar aksi di depan kantor Polres Bangkalan dalam akun Facebooknya sebelum di-hack, yang didapatkan Beritabaru.co dari ketua HMPB Abdul Hakim. (Foto: Istimewa)