Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Iran Siap Terima AS Kembali dalam Kesepakatan Nuklir
Foto: AFP

Iran Siap Terima AS Kembali dalam Kesepakatan Nuklir



Berita Baru, Internasional — Teheran mengaku sangat siap membahas bagaimana Amerika Serikat (AS) bisa kembali pada kesepakatan tentang program nuklir Iran. Hal itu disampaikan oleh Menteri Luar Negeri (Menlu) Iran, Mohammad Javad Zarif.

“Apabila AS ingin menjadi peserta Rencana Aksi Komprehensif Bersama (JCPOA), keanggotaan yang ditolak oleh (Presiden AS Donald) Trump, kami sangat siap membahas bagaimana AS bisa bergabung dengan JCPOA,” kata Zarif, menggunakan nama resmi kesepakatan nuklir Iran, dikutip langsung dari laporan Sputnik, Kamis (19/11).

Diketahui, Iran sudah berulang kali menerangkan bahwa mereka siap bernegosiasi dengan AS, hanya dalam kerangka kesepakatan nuklir dan dengan partisipasi negara lain, menuntut pengembalian perjanjian, pencabutan sanksi, kompensasi untuk kerusakan, dan kewajiban tambahan sehingga AS tidak bisa lagi keluar dari perjanjian itu.

Bahkan, sebelumnya, Menteri Luar Negeri Prancis, Jean-Yves Le Drian dan Menteri Luar Negeri Jerman, Heiko Maas mendesak supaya AS kembali ke pendekatan bersama terhadap Iran.

Mereka menyatakan agar hal itu harus dilakukan demi memastikan bahwa program nuklir Iran berjalan dengan damai.

“Kami juga menyerukan kepada Amerika Serikat supaya kembali ke pendekatan bersama terhadap Iran,” tutur Le Drian dan Maas dalam sebuah pernyataan bersama.

“Sehingga, kami bersama-sama bisa mendapat kepastian bahwa program nuklir Iran hanya untuk tujuan damai, dan memberikan jawaban atas masalah lain yang ditimbulkan negara tersebut untuk keamanan dan kawasan kami,” imbuhnya.