Shin Tae-yong: Saya Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Bola
Berita Baru, Sepakbola – Shin Tae-yong mendukung secara penuh langkah Erick Thohir untuk memberantas mafia bola.
Usai terpilih menjadi Ketua Umum PSSI, pemberantasan mafia bola menjadi salah satu masalah yang diprioritaskan untuk segara diselesaikan oleh Erick Thohir.
Terkini, kepengurusan PSSI era Erick Thohir menggandeng Polri. Sementara Kapolri Listyo Sigit meresponsnya dengan membentuk Satgas Antimafia Bola.
Shin Tea-yong pun merespon positif langkah Erick Thohir. Pelatih asal Korea itu mendukung secara penuh.
“Saya 100 persen setuju dan sepakat untuk perkembangan sepakbola. Memang masalah seperti itu yang jadi kendala sampai saat ini untuk perkembangan sepakbola Indonesia,” kata Shin Tae-yong pada Senin (20/2/2023).
Bagi Shin Tae-yong, pemberantasan mafia bola menjadi langkah awal dalam membuat ekosistem bola yang positif.
“Jika Pak Ketum memutuskan seperti itu, saya yakin pastinya sepakbola akan menjadi lebih baik lagi,” ujarnya menambahkan.
Pemberantasan mafia pengaturan skor menjadi salah satu fokus utama Erick Thohir di PSSI. Dari sekian banyak masalah sepakbola Indonesia, mafia menjadi prioritas utama untuk diperangi.
Sebelumnya dalam konferensi pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (19/2), Erick Thohir akan menindak tegas segala bentuk pengaturan skor. Tak segan-segan hukuman seperti larangan beraktivitas seumur hidup juga bisa dipertimbangkan.
“Kita vonis kartu merah untuk para mafia bola. Sepakbola kita sulit berkembang selama mafia pengatur skor belum kita tendang,” tutur Erick Thohir.
“Akarnya yang perlu dicabut, dan kita tidak boleh takut. Hukumannya bertingkat. Tapi kalau perlu, seumur hidup di-blacklist dari sepakbola, biar jera. Posisi saya tegas, tumpas mafia pengatur skor sampai tuntas,” ucapnya.