Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

6 Alasan Kenapa Kamu Bakal Demen Drama How to Be Thirty
How to Be Thirty

6 Alasan Kenapa Kamu Bakal Demen Drama How to Be Thirty



Berita Baru, Film – Web-drama How to Be Thirty (2020)yang diproduksi atas kerja sama Kakao M mengisahkan tentang kehidupan tiga perempuan yang tengah menjalani lika-liku kehidupan dan asmara di umur mereka yang… ya, tidak terlalu muda lagi: 30 tahun. Di umur ini, sangat mungkin terjadi turbulensi yang bikin kehidupan terasa kompleks.

Tanpa panjang lebar lagi, ini dia 7 alasan yang bikin How to Be Thirty fardhu ‘ain buat ditonton.

Episode pendek dan nggak muluk-muluk

Karena judulnya web-drama, maka How to Be Thirty memiliki durasi yang pendek tiap episodenya. Drama ini telah dikemas dengan kisah yang menarik cukup salaam 20 menit saja per episode. Jadi nggak perlu khawatir memakan waktu lama. Kamu bisa menontonnya sambil bersitirahat jelang tidur malam, atau menyelesaikannya di sore hari saat bersantai ria.

Mengisahkan perempuan karir

Cerita pada drama ini fokus pada karakter 3 perempuan karir yaitu Seo Ji-won (Jung In-sun), seorang penulis webtoon, lalu Lee Ran-joo (Hani EXID) yang merupakan penyiar sukses, serta Hong Ah-young (Cha Min-ji), seorang pengusaha restoran. Tiga karakter ini begitu mencerahkan dan menginspirasi dengan pencapaian mereka serta sifat yang passionate, cerdas, serta pantang menyerah.

Persahabatan perempuan yang kuat

Familiar dengan bromance? Istilah itu digunakan untuk menyebutkan relasi antar tokoh cowok dalam drama yang begitu berkesan hingga disebut bro-romance. Nah How to Be Thirty sedikit berbeda, karena drama ini mengangkat kisah ikatan persahabatan yang hangat dan kuat. Mereka memprioritaskan untuk saling dukung satu sama lain.

Kisah romansa yang menyegarkan

Drama ini pada intinya memiliki plot romantis mengenai cinta pertama dengan Kang Min-hyuk, drummer CNBLUE sebagai pemeran utama prianya. Duh, nggak sabar kan pasti membayangkan pesona doi dalam drama ini?

Namun di samping itu, kamu juga dapat melihat atmosfer percintaan yang segar dan lucu dalam kisah-kisah karakter pendukung lainnya.

Pria-pria misterius

Uniknya nih, karakter Lee Seung-yoo (Kang Min-Hyuk) dan Cha Do-hoon (Song Jae-rim) benar-benar misterius dan nggak bisa ditebak. Ini membuat drama How to Be Thirty jadi menarik dan lucu dalam satu waktu.

Nyambung dengan kehidupan kita

Poin terakhir dan terpenting, bahwa web-drama How to Be Thirty memiliki banyak pesan-pesan yang relate dengan kehidupan kita. Di usia mereka yang ke-30, tiga sahabat itu mengalami naik turun dan perjuangan dalam pekerjaan maupun percintaan. Jadi bersiaplah mendapatkan semacam nasihat bijaksana mengenai kehidupan lewat drama terbaru ini.